Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Manfaat Cuka Apel untuk Masalah Kulit dan Infeksi

4 Manfaat Cuka Apel untuk Masalah Kulit dan Infeksi Cuka apel. ©shutterstock.com/Heike Rau

Merdeka.com - Pemakaian cuka apel di masyarakat sudah sangat populer. Cuka apel dibuat dari perasan buah apel yang difermentasi menjadi alkohol.

Proses pembuatan cuka apel sendiri juga melibatkan percampuran antara ragi dan bakteri. Percampuran keduanya kemudian menghasilkan alkohol. Bakteri yang dilibatkan dalam proses pembuatan cuka apel merupakan bakteri yang dapat menghasilkan asam asetat.

Cuka apel telah lama dipercaya memiliki khasiat yang baik untuk tubuh. Tidak terkecuali untuk mengatasi masalah kulit dan masalah infeksi. Berikut beberapa manfaat cuka apel untuk mengatasi masalah kulit dan infeksi.

Orang lain juga bertanya?

1. Menghilangkan selulit

005 siti rutmawati

www.innovationsmedical.com/ilustrasi

Banyak yang salah kaprah terhadap penyebab munculnya selulit. Banyak orang beranggapan bahwa selulit terjadi karena timbunan lemak di dalam tubuh.

Padahal sebenarnya, selulit merupakan kondisi yang dapat mempengaruhi penampilan di area timbunan lemak. Oleh karena itu, selulit sering terjadi pada bagian paha dan bokong.

Untuk memperbaiki penampilan selulit, ahli bedah plastik bahkan bisa mematok harga yang cukup tinggi. Suntikan lemak merupakan cara memperbaiki jaringan pembentuk kulit secara medis.

Namun tidak perlu risau, anda dapat memanfaatkan cuka apel sebagai bahan alami yang dapat membantu menghilangkan selulit. Penggunaannya terbagi menjadi dua, yaitu diminum maupun dioles.

Untuk penggunaan yang langsung diminum Anda dapat mencampurkan 2 sendok makan cuka apel ke dalam segelas air. Tambahkan madu untuk memberikan rasa manis. Minum setiap pagi.

Cara kedua adalah dengan dioles. Selain diminum anda juga dapat mengoleskan cuka apel untuk melawat selulit. Caranya campurkan cuka apel dan dan minyak pijat Anda.

Perbandingan minyak dan cuka apel adalah 3:1, tiga cuka apel dan satu minyak pijat. Pijat lembut area selulit dengan menggunakan campuran minyak sehari 2 kali.

2. Mengatasi bintik hitam pada wajah

menghilangkan flek hitam di wajah secara alami dalam waktu singkat

2018 YouTube.com/ ilustrasi

Flek hitam, bintik hitam, atau ephelis merupakan kondisi kulit yang terbentuk akibat produksi melanin atau pigmen alami kulit. Selain di wajah, bintik hitam dapat timbul di area dada, leher, maupun lengan.

Bintik hitam biasanya muncul di segala usia dan biasanya tidak membahayakan. Bintik ini lebih terlihat jelas pada orang yang berkulit putih.

Bintik hitam muncul akibat adanya produksi melanin setelah terpapar sinar UV matahari. Melanin merupakan pigmen yang membentuk warna kulit.

Untuk itu perlu bagi Anda mengaplikasikan tabir surya sebelum berkegiatan di luar ruangan. Meskipun dinamai bintik hitam, tidak menutup kemungkinan untuk pigmen berubah menjadi warna lain seperti kemerahan atau kecoklatan. Semua ditentukan oleh pigmen apa yang dimiliki seseorang.

Cuka apel mampu membantu Anda untuk mengatasi bintik hitam yang sudah terlanjur muncul pada wajah. Cara pengaplikasian cuka apel adalah dengan mencampurkannya dengan tumbukan bawang. Perbandingan antara cuka apel dan bawang adalah 1:1. Gunakan kapas untuk mengaplikasikan ke wajah. Anda juga dapat meminum cuka apel yang telah dilarutkan ke dalam air.

3. Mengatasi keputihan pada wanita

tidak wajar

boldsky.com/ ilustrasi

Keputihan pada wanita merupakan kondisi keluarnya cairan dari vagina. Keputihan ini pada kondisi tertentu tidak membahayakan, seperti misalnya pada masa ovulasi.

Keputihan merupakan respon alami tubuh untuk membersihkan vagina. Namun, keputihan bisa membahayakan ketika berubah warna, tekstur, bau, dan kepekatan.

Kemungkinan adanya infeksi jamur maupun bakteri dapat dilihat dari perubahan warna, tekstur, dan bau keputihan. Keputihan yang normal cenderung tidak berbau dan tidak berwarna.

Berbeda dengan keputihan yang ditimbulkan karena infeksi jamur maupun bakteri. Keputihan yang disebabkan karena jamur dan bakteri biasanya ditandai dengan bau yang menyengat.

Cuka apel memiliki sifat antiseptik yang dapat melawan infeksi jamur. Berikut caranya:

  1. Campurkan satu setengah cangkir cuka apel ke dalam bak mandi dengan air hangat. Berendamlah kurang lebih 20 menit. Lakukan kegiatan ini 3 kali sehari.
  2. Setelah tiga hari, buat campuran satu setengah gelas air dengan 2 sendok makan cuka apel. Basuhkan pada area intim dengan cara douching (penyemprotan ke dalam) dan lakukan selama 2 kali sehari selama 5 hari.
  3. Setelah 5 hari, minum satu gelas air yang sudah dicampur satu sendok cuka apel. Hal ini bertujuan agar mencegah pertumbuhan kembali jamur pada vagina.

4. Mengatasi jerawat

berjerawat dengan cuka apel

Shutterstock/ ilustrasi

Cuka apel juga dipercaya untuk mengatasi jerawat yang timbul. Sifat cuka apel yang dapat membunuh bakteri membuat cuka apel mampu digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi jerawat.

Caranya, gunakan satu sendok cuka apel yang telah dicampur dengan air. Perbandingan cuka apel dan air adalah 1:3.

Gunakan kapas untuk mengaplikasikan larutan cuka apel pada jerawat. Biarkan selama sepuluh menit kemudian bilas hingga bersih.

Lakukan rutinitas ini sebanyak 3 kali sehari. Untuk kondisi jerawat yang parah, anda dapat membiarkannya semalaman kemudian dibilas hingga bersih. (mdk/vna)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan Wanita, dari Turunkan Berat Badan hingga Menjaga Skin Barrier
10 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan Wanita, dari Turunkan Berat Badan hingga Menjaga Skin Barrier

Cuka apel dipercaya memiliki khasiat yang bagus terlebih untuk perempuan. Manfaat cuka apel mulai dari turunkan berat badan hingga menjaga skin barier.

Baca Selengkapnya
Mengenal Khasiat Cuka Apel, Bisa Bantu Kendalikan Gula Darah
Mengenal Khasiat Cuka Apel, Bisa Bantu Kendalikan Gula Darah

Cuka apel tidak hanya berperan sebagai penyedap makanan, tetapi juga memiliki beragam manfaat penting untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya
Manfaat Infused Water Apel bagi Tubuh, Sumber Antioksidan Alami dan Baik untuk Pencernaan
Manfaat Infused Water Apel bagi Tubuh, Sumber Antioksidan Alami dan Baik untuk Pencernaan

Infused water apel bukan hanya menyegarkan, tapi juga memiliki kekayaan manfaat tersembunyi.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Cuka Apel untuk Lambung, Benarkah Aman?
5 Manfaat Cuka Apel untuk Lambung, Benarkah Aman?

Dengan kombinasi asam asetat, polifenol, dan prebiotik, cuka apel tidak hanya menawarkan rasa yang tajam dan segar, tapi juga manfaat untuk tubuh.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Teh Apel untuk Kesehatan, Bantu Cegah Penyakit Jantung
8 Manfaat Teh Apel untuk Kesehatan, Bantu Cegah Penyakit Jantung

Teh apel adalah minuman unik yang menggabungkan rasa segar apel dengan kehangatan teh, menciptakan perpaduan rasa yang menyenangkan dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
Dengan 1 Bahan Dapur yang Alami dan Aman, Inilah Cara Memutihkan Gigi Kuning
Dengan 1 Bahan Dapur yang Alami dan Aman, Inilah Cara Memutihkan Gigi Kuning

Gigi kuning menjadi sering dialami banyak orang. Ada banyak cara alami untuk mengatasinya, simak caranya di bawah ini!

Baca Selengkapnya
4 Resep Minuman Detox untuk Kulit Glowing dan Bebas Masalah
4 Resep Minuman Detox untuk Kulit Glowing dan Bebas Masalah

Minuman detox bisa membantu membersihkan tubuh dari racun, meningkatkan sistem kekebalan, dan merawat kulit dari dalam.

Baca Selengkapnya
Manfaat Minum Cuka Apel Sebelum Tidur, Turunkan Berat Badan hingga Cegah Bau Mulut
Manfaat Minum Cuka Apel Sebelum Tidur, Turunkan Berat Badan hingga Cegah Bau Mulut

Konsumsi cuka apel sebelum tidur bisa memberi sejumlah manfaat kesehatan bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
Selain Mengurangi Kolesterol, Berikut 5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Buah Apel
Selain Mengurangi Kolesterol, Berikut 5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Buah Apel

Buah apel memiliki banyak khasiat bagi kesehatan tubuh. Kandungan serat dan antioksidan di dalamnya mampu menjaga tubuh dari serangan penyakit berbahaya.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Dagingnya, 10 Buah Ini Juga Miliki Kulit yang Menyehatkan
Tak Hanya Dagingnya, 10 Buah Ini Juga Miliki Kulit yang Menyehatkan

Kulit buah memiliki kandungan nutrisi luar biasa yang tidak kalah dari daging buahnya.

Baca Selengkapnya
Cara Usir Kutu Beras Pakai 1 Bahan Dapur, Bukan Daun Salam
Cara Usir Kutu Beras Pakai 1 Bahan Dapur, Bukan Daun Salam

Ternyata, selain menggunakan daun salam, ada cairan lain yang mampu mengusir kutu beras dalam waktu semalam. Berikut informasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya
4 Cara Simpel Atasi Bau Pesing di Kamar Mandi, Cukup Gunakan Satu Bahan Terbukti Ampuh!
4 Cara Simpel Atasi Bau Pesing di Kamar Mandi, Cukup Gunakan Satu Bahan Terbukti Ampuh!

Salah satu masalah umum terkait kebersihan kamar mandi adalah bau pesing yang tidak sedap. Ini cara simpel hempaskan bau tersebut dari kamar mandi.

Baca Selengkapnya