Ada yang Jadi Dosen di Stanford, Ini 5 Chef Indonesia yang Terkenal di Luar Negeri

Merdeka.com - Makanan tentu menjadi hal yang selalu dicari oleh masyarakat setiap saat. Pasalnya demi bisa beraktivitas dengan nyaman, manusia harus mengonsumsi makanan dan minuman untuk memberi tenaga pada tubuh.
Tak heran jika banyak orang yang berjualan makanan dan minuman. Tak hanya makanan kaki lima atau restoran murah saja, di Indonesia juga banyak restoran-restoran yang menyajikan makanan mahal.
Biasanya, perbedaan harga ini tergantung dari bahan-bahan yang digunakan, hingga bagaimana teknik memasaknya. Setiap orang tentu memiliki teknik memasak yang berbeda-beda.
Apalagi bagi para chef profesional yang telah belajar banyak tentang aspek-aspek dalam makanan. Di Indonesia, ada beberapa chef yang dikenal banyak kalangan. Rupanya, mereka juga dikenal hingga luar negeri lho.
Berikut sederet chef Indonesia yang terkenal hingga luar negeri.
Arnold Poernomo
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Nama Arnold Poernomo tentu sudah sangat familiar di telinga masyarakat Indonesia. Namanya mulai banyak dikenal usai menjadi juri dalam ajang Master Chef Indonesia. Namun sejak sebelum menjadi juri terkenal, ia memang telah dikenal memiliki kemampuan memasak yang andal dan diakui hingga kancah internasional.
Juna Rorimpandey
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Selanjutnya ada juga juri Master Chef lainnya, Juna Rorimpandey. Chef Juna mengawali kariernya di sebuah restoran sushi Miyako di Houston, Amerika Serikat.
Kerja kerasnya dalam dunia kuliner pun membuahkan hasil. Ia kemudian diangkat menjadi Executive Chef di Uptown Sushi. Setelah berkarier selama 12 tahun di Amerika, barulah Chef Juna kembali ke Indonesia.
Farah Quinn
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Awal karier Farah Quinn berawal saat dirinya bekerja di sebuah restoran Italia di Pennsylvania. Sebelumnya, Farah pernah mengenyam pendidikan khusus di dunia memasak. Ia bersekolah di Pittsburgh Culinary Institute, dengan bidang khusus pastry.
Ia bahkan pernah menjadi salah satu koki dalam pertemuan kepala negara forum G8 di Seattle, Amerika. Kini, skill dan pengalamannya di dunia kuliner membuat koki kelahiran Bandung ini semakin dikenal.
Putri Mumpuni
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Putri Mumpuni juga cukup dikenal hingga dunia internasional. Tersingkir dari ajang pencarian bakat masak justru membuka jalannya. Tersingkir karena dinilai tak bisa memasak masakan Indonesia, ia pun belajar dari ahlinya, William Wongso. Usai belajar dari pakar masakan Indonesia, ia diajak William ke sebuah hotel di Republik Ceko untuk memperkenalkan masakan Indonesia.
Tak berhenti di Ceko, ia dan William juga pergi ke Paris dan diminta menjadi pemateri perkuliahan kuliner Indonesia. Bahkan di usia 23 tahun, Putri telah menjadi dosen di Universitas Stanford, Virginia, Amerika Serikat untuk mengajarkan tentang kuliner Indonesia lho. Keren kan!
Karen Carlotta
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Dan yang terakhir adalah chef yang pertama kali memperkenalkan red velvet di Indonesia, Karen Carlotta. Ia bahkan sempat mendapat julukan Queen Of Pastry Indonesia karena kepiawaiannya dalam memasak beraneka jenis pastry.
Tak hanya pandai memasak, ia juga berprestasi dalam dunia kuliner dengan menjuarai beberapa ajang memasak. (mdk/asr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya