Cium Pipi Ayu Ting Ting, Unggahan Ivan Gunawan Banjir Sorotan

Merdeka.com - Desainer Ivan Gunawan kembali banjir sorotan. Kerap dikabarkan dekat dengan Ayu Ting Ting, unggahan terbaru Ivan membuat netizen terkejut. Tanpa malu-malu, Ivan tampak mendaratkan ciuman di pipi pelantun tembang Sambalado tersebut.
Tak hanya satu unggahan, Ivan mengunggah tiga fotonya bersama Ayu. Dalam unggahan tersebut, Ivan juga menyertakan keterangan dalam bahasa Inggris yang cukup romantis. Tak heran jika kemudian unggahan Ivan banyak mendapat komentar.
Berbalut setelan berwarna biru, Ivan memang tampak begitu gagah di samping Ayu. Raut bahagia pun terpancar dari keduanya saat berfoto bersama. Harapan keduanya segera menjadi suami istri juga terlihat bertebaran di kolom komentar.
Selengkapnya, simak unggahan Ivan Gunawan yang menyedot perhatian publik berikut ini.
Tulis Soal Ciuman yang Membuat Bahagia
©2021 Merdeka.com/instagram
Satu dari tiga foto yang diunggah oleh Ivan Gunawan menampilkan dirinya mencium pipi Ayu Ting Ting. Wajah Ayu pun terlihat begitu bahagia saat Ivan mengecup pipinya. Di kolom keterangan unggahan, Ivan menjelaskan soal ciuman yang membuat dirinya bahagia dalam bahasa Inggris.
"If you are the type of guy that kisses a girl on the cheek, you are doing it right my friend. Happiness is when you kisses and she’s feeling the same way," tulisnya.
Sebut Ayu adalah Orang yang Tepat
©2021 Merdeka.com/instagram
Tentu mencuri perhatian, pasalnya sebelum mengunggah foto dengan pose cium pipi, Ivan sempat menyebut Ayu adalah orang yang tepat untuknya. Ia mengaku jika Ayu mampu membuat situasi sulit yang dihadapinya menjadi sederhana. Ivan juga menegaskan jika dirinya akan selalu ada di sisi Ayu kapanpun dibutuhkan.
"With the right person, it feels simple. Even when it’s difficult it feels simple.Because you never question if it’s worth it. You know the answer is always yes and you know that i always stand by your side @ayutingting92," ungkapnya. (mdk/vna)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya