Doa Bercermin Lengkap Serta Arti dan Maknanya, Menambah Pahala
Merdeka.com - Dalam ajaran Agama Islam, sebelum kita akan melakukan perbuatan akan dianjurkan untuk membaca doa terlebih dahulu. Sebabnya. Allah SWT akan menyukai hamba-Nya yang sering memanjatkan doa-doa.
Doa merupakan sebuah pembuktian penghambaan yang dilakukan oleh manusia, sifat rendah, serta cerminan kelemahan dari manusia. Manusia merupakan hamba yang selalu membutuhkan pertolongan dari Allah SWT.
Baca juga: Doa Masuk Kamar Tidur Artinya Beserta Doa Harian Untuk Umat Muslim
-
Bagaimana cara kita bersyukur? Cobalah kita rasakan apa yang kita punyai saat ini, misalnya kesehatan, keluarga, rezeki, dan lain-lain. Semua itu patut kita syukuri lantaran tak semua orang bisa mendapatkannya.
-
Kenapa harus bersyukur dengan apa yang kita punya? Luwih apik opo wae disyukuri tinimbang opo wae disambati. Yen apik pikire mesti bakal resik atine lan alus tindak tanduke.
-
Doa apa untuk cantik bercahaya? Berikut doa agar cantik bercahaya singkat yang bisa Anda amalkan setiap hari. Wa alqoytu alaika mahabbatam manna walitushna’a ‘alaa aini.Artinya:'Dan Aku telah melimpahkan kepadamu kasih sayang, yang datang dari-Ku, agar kamu diasuh di bawah pengawasan-Ku.'
-
Bagaimana cara mengungkapkan syukur? Salah satu cara untuk mengungkapkan syukur adalah dengan quotes tentang bersyukur kepada Allah.
-
Kenapa kita harus bersyukur? Rasa terima kasih itu tidak hanya didasari atas banyaknya rezeki. Namun, juga nikmat kesehatan dan kehidupan yang layak dari Allah.
Aktivitas yang kita lakukan setiap hari, mulai dari bangun tidur hingga kita kembali tidur lagi, selayaknya kita memanjatkan doa-doa kepada Allah SWT di setiap kegiatan yang dilakukan.
Salah satu kegiatan yang sudah tidak asing kita lakukan setiap harinya adalah bercermin. Terlebih lagi bagi kaum hawa, karena mereka ingin selalu tampil cantik dengan kreasi riasan mereka. Sudah menjadi hal umum jika wanita saat melihat wajah cantiknya saat sedang bercermin akan menimbulkan rasa bahagia dan percaya diri dengan sendirinya.
Sudah selayaknya, kita telah dikaruniai dan harus bersyukur atas kecantikan yang telah kamu miliki. Hal tersebut dapat kita lakukan dengan melakukan doa bercermin saat kamu menyukuri nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Dilansir dari Brilio, berikut ini kami telah rangkum doa bercermin lengkap serta arti dan maknanya.
Doa Bercermin dalam Agama Islam
Doa bercermin telah kerap diucapkan oleh Rasulullah Muhammad SAW. Doa saat bercermin ini telah tertuang di dalam hadits yang diriwayatkan oleh Anas RA:
"Alhamdulillahilladzi sawwaa khalqii fa'addalahu wa karrama shurata wajhii fahassanaha waja'alanii minal muslimin"
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menyempurnakan dan memperbaiki penciptaanku, memuliakan bentuk wajahku, maka Dia membaguskan dan menjadikan aku termasuk orang-orang Islam."
Doa bercermin wujud rasa syukur kepada Allah SWT:
Allâhumma kamâ hassanta khalqî fahassin khuluqî.
Artinya, “Hai Tuhanku, sebagaimana telah Kaubaguskan kejadianku, maka baguskanlah perangaiku,” (Sayid Utsman bin Yahya, Maslakul Akhyar, Cetakan Al-‘Aidrus, Jakarta).
Makna dari Doa Bercermin
Doa bercermin memang dapat kita panjatkan sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT karena telah diberikan nikmat atas kesempurnaan yang telah diberikan.
Dalam ajaran agama Islam, beragam aktivitas yang dilakukan memang dianjurkan untuk memanjatkan doa-doa. Sebagai wujud rasa syukur, beberapa makna dari doa bercermin yaitu :
1. Sebagai Tanda Syukur yang Diberikan Allah SWT
Doa bercermin akan dapat kita panjatkan sebagai wujud rasa syukur yang diberikan oleh Allah SWT. Di mata Allah, tingginya derajat diukur dari amal ibadah dan perbuatan. Bukan dari paras cantik maupun tampan. Sebab itu, seperti apapun bentuk wajah yang kamu miliki, tetaplah bersyukur sebagaimana mestinya.
Firman Allah SWT dalam Surat At Taghaabun ayat 3 yang artinya: "Dia menciptakan langit dan bumi dengan hak, Dia membentuk rupamu dan dibaguskan-Nya rupamu itu dan hanya kepada Allah SWT. Kembali(mu)." (QS. At-Taghaabun ayat 3).
2. Sebagai Pengingat Mengenai Akhlak yang Baik
Bukan hanya sekedar rupa, melainkan akhlak yang akan dinilai oleh Allah SWT. Di mata Allah SWt, indah bukanlah dinilai dari cantik ataupun tampan, namun manusia juga harus memiliki kepribadian terpuji.
Kecantikan serta ketampanan fisik juga hanya bersifat sementara. Akhirnya nantinya amal perbuatan yang akan dinilai.
3. Memohon Agar Terhindar dari Api Neraka
Doa bercermin merupakan sebuah wujud permintaan hamba kepada Tuhan sebagai cara untuk dihindarkan dari siksa neraka. Karena sekuat-kuatnya kamu menjaga para wajah, tetapi kelak tak ada yang tahu saat kita di akhirat nanti.
Adab Pentingnya Doa dalam Ajaran Islam
Di dalam Islam, kita akan selalu dianjurkan untuk memanjatkan doa. Alasannya, sebagai manusia yang telah diberi akal, maka kita juga punya keinginan untuk dicapai. Segala macam hal yang kita inginkan maka tak bisa tercapai dengan hanya usaha. Selalu membutuhkan doa dalam menyertai setiap langkahnya.
Pentingnya doa juga telah tertulis pada firman Allah SWT di Alquran Surat Ghafir ayat 60, yang artinya: "Dan Tuhanmu berfirman: Berdoalah kalian kepada-Ku, niscaya akan Kukabulkan bagi kalian."
Terdapat pula beberapa hadits mengenai pentingnya memanjatkan doa. Salah satunya yang sudah diriwayatkan oleh HR Ahmad, yang artinya: "Tidak ada seorang Muslim yang berdoa dengan tidak disertai dengan doa dan memutus hubungan persaudaraan kecuali Allah pasti akan memberikannya salah satu dari tiga hal. Bisa disegerakan doanya untuk dikabulkan, mungkin pula Allah menyimpannya sehingga dibalas di akhirat kelak. Dan kemungkinan pula Allah akan menghindarkan dia dari kejadian buruk yang menjadi ganti setara dari doa kebaikan yang ia panjatkan." (HR. Ahmad)
Namun, perlu diluruskan bahwa kita juga tak bisa tahu dan menentukan bagaimana doa kita akan diijabah atau dikabulkan oleh Allah SWT. Secara sederhananya, doa juga memerlukan proses, waktu, dan juga bisa tak terkabulkan.
Sebagai hamba Allah SWT yang bertaqwa, manusia hanya diwajibkan untuk selalu memanjatkan doa. Kita tak perlu memikirkan apakah doa kita akan dikabulkan, namun doa kitalah nanti yang akan menolong kita dengan mukjizat dan nikmat yang telah diberikan Allah SWT kepada hamba-Nya. (mdk/raf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Doa sesudah bercermin adalah bentuk rasa syukur kepada Allah.
Baca SelengkapnyaDoa bercermin bertujuan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat dan karuniaNya.
Baca SelengkapnyaBerikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang doa bercermin menurut Islam dan adabnya yang penting diketahui.
Baca SelengkapnyaHampir sebagian besar orang menginginkan wajah yang cantik dan bercahaya. Salah satu caranya yakni bisa dilakukan dengan membaca doa agar cantik bercahaya.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang doa agar tampan seperti Nabi Yusuf dan cara mengamalkannya.
Baca SelengkapnyaDoa membuka aura wajah dapat membantu memancarkan sisi positif dalam diri.
Baca SelengkapnyaBacaan doa pemanis wajah bisa menjadi salah satu amalan yang dikerjakan.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang doa Nabi Yusuf agar wajah bercahaya yang mudah diamalkan.
Baca SelengkapnyaDoa sesudah wudhu ini menjadi pelengkap proses bersuci sebelum menjalani ibadah sholat.
Baca SelengkapnyaDalam Islam, ada sejumlah doa yang bisa membuka aura wajah dan tubuh seseorang.
Baca SelengkapnyaDoa syukuran menjadi salah satu tradisi masyarakat muslim di Indonesia.
Baca SelengkapnyaDoa membuka aura wajah adalah salah satu cara untuk mendapatkan wajah yang berseri dan tampak sehat.
Baca Selengkapnya