Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengertian Teks Eksplanasi Serta Ciri-Ciri dan Strukturnya, Pelajari Lebih Lanjut

Pengertian Teks Eksplanasi Serta Ciri-Ciri dan Strukturnya, Pelajari Lebih Lanjut Ilustrasi buku. ©2019 Merdeka.com/Pexels

Merdeka.com - Teks eksplanasi merupakan jenis teks yang menjelaskan suatu proses, kata kunci yang tepat dalam menyampaikan, menguraikan tahap-tahap, proses terjadinya suatu peristiwa dengan disertai alasan-alasan yang jelas.

Melalui teks eksplanasi, setiap kejadian yang terjadi tidak hanya diamati dan dirasakan saja, tetapi juga digunakan sebagai pembelajaran. Hal tersebut untuk mengetahui mengapa kejadian tersebut bisa terjadi.

Jadi, tujuan dari teks eksplanasi adalah untuk menjelaskan fenomena yang terjadi dan menjelaskan sebab-akibat suatu peristiwa. Teks eksplanasi dapat disamakan dengan teks narasi prosedural, yakni teks yang menceritakan prosedur atau proses terjadinya sesuatu.

Dengan jenis teks ini, pembaca dapat memperoleh pemahaman mengenai latar belakang terjadi sesuatu secara jelas dan logis. Berikut uraian selengkapnya mengenai pengertian teks eksplanasi beserta ciri-ciri dan strukturnya yang perlu diketahui.

Pengertian Teks Eksplanasi

Dilansir dari e-Modul Bahasa Indonesia oleh kemdikbud.go.id, berikut ini adalah beberapa pengertian teks eksplanasi yang dikemukakan oleh beberapa ahli. Kosasih, E. & Restuti. dalam buku Mandiri Bahasa Indonesia menjelaskan bahwa pengertian teks eksplanasi adalah sebuah teks yang menerangkan atau menjelaskan mengenai proses atau fenomena alam maupun sosial.

Dilanjutkan oleh E. Kosasih (2014:178), dalam kaitannya dengan genre teks, eksplanasi merupakan teks yang menjelaskan suatu proses atau peristiwa tentang asal-usul, proses, atau perkembangan suatu fenomena, mungkin berupa peristiwa alam, sosial, ataupun budaya. 

Sementara menurut Mashun (2014:189), pengertian teks eksplanasi adalah teks yang disusun dengan struktur yang terdiri atas bagian-bagian yang memperlihatkan pernyataan umum (pembukaan), deretan penjelasan (isi), dan interpretasi/penutup.

Jadi, pengertian teks eksplanasi secara umum adalah teks yang berisi tentang penjelasan atas suatu proses yang berkaitan dengan bagaimana dan mengapa suatu peristiwa itu terjadi, baik dari peristiwa alam maupun dari peristiwa sosial budaya.

Ciri-Ciri dan Struktur Teks Eksplanasi

  • Ciri-ciri Teks Eksplanasi
  • 1. Strukturnya terdiri dari penyataan umum, urutan sebab akibat, serta interpretasi.

    2. Informasi yang dimuat dengan berdasarkan fakta (faktual).

    3. Faktual tersebut memuat informasi yang sifatnya itu ilmiah/keilmuan, contohnya seperti sains.

    4. Sifatnya informatif serta tidak berusaha untuk memengaruhi pembaca untuk bisa percaya terhadap hal yang dibahas.

    5. Memiliki/menggunakan sequence markers. Contohnya pertama, kedua, ketiga, dan sebagainya. Bisa juga dengan menggunakan: pertama, berikutnya, terakhir.

  • Struktur Teks Eksplanasi
  • 1. Pernyataan umum: berisikan pernyataan umum mengenai/tentang topik yang akan dijelaskan pada proses proses terjadinya/proses keberadaan.

    2. Urutan sebab akibat: berisi penjelasan mengenai proses terjadinya fenomena yang disajikan secara urut atau bertahap dari yang paling awal sampai akhir.

    3. Interpretasi: berisi kesimpulan dari topik yang telah dijelaskan.

    Langkah-Langkah Menyusun Teks Eksplanasi

    Jika Anda hendak mencoba menyusun teks eksplanasi, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini sebagai panduan untuk memulainya;

    1. Menentukan topik yang menarik

    Tentukan fenomena alam, sosial, atau budaya yang ingin disajikan. Misalnya, proses terjadinya pasang surut air laut.

    2. Membuat rancangan kerangka teks

    Buatlah kerangka karangan berdasarkan struktur teks eksplanasi, yaitu identifikasi fenomena, penggambaran rangkaian kejadian, dan ulasan.

    3. Mengumpulkan referensi

    Cantumkan fakta dan data yang Anda kumpulkan pada bagian penggambaran rangkaian kejadian.

    4. Mengembangkan teks

    Kembangkan kerangka karangan hingga menjadi teks eksplanasi yang utuh.

    5. Menyunting teks

    Selalu periksa dan baca kembali teks yang telah Anda buat. Suntinglah jika ada ada kalimat yang tidak sesuai atau kesalahan dalam penulisan. (mdk/edl)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP