Perayaan Ultah Perusahaan dengan Cosplay Ini Viral, Ada yang Jadi Ridwan Kamil hingga Chef Juna
Para karyawan dengan kreatif menampilkan diri sebagai pejabat hingga tokoh animasi.
Kantor satu ini punya cara unik untuk merayakan ulang tahun perusahaan.
Perayaan Ultah Perusahaan dengan Cosplay Ini Viral, Ada yang Jadi Ridwan Kamil hingga Chef Juna
Kantor yang menyenangkan biasanya akan membuat kreativitas karyawan berkembang. Seperti yang terjadi di salah satu kantor satu ini.
Melansir dari akun Tik Tok bernama imasrsmn, tampak perayaan ulang tahun kantor berjalan cukup meriah. Alih-alih membuat pesta yang besar dan meriah, ulang tahun kantor satu ini mengangkat tema cosplay. Para karyawan dengan kreatif menampilkan diri sebagai pejabat hingga tokoh animasi. Simak keseruannya berikut ini.
-
Siapa yang biasanya melakukan Cosplay? Cosplay jadi salah satu tren yang banyak digandrungi masyarakat Indonesia, terutama anak muda.
-
Siapa yang Cinta Kuya cosplay? Cinta juga pernah tampil menggemaskan dengan bercosplay sebagai Umaru Chan dari anime HIMOUTO! UMARU CHAN.
-
Siapa yang memiliki peran dalam HUT Kodam Jaya? Melalui peringatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih menghargai serta memberikan dukungan kepada TNI, khususnya Kodam Jaya, dalam menjaga keamanan dan kedaulatan negara.
-
Lomba apa yang dirayakan di kantor? Lantas apa saja daftar 15 lomba 17 Agustus anti ribet buat pekerja di kantor?
-
Apa yang Cinta Kuya cosplay di Comic Con? Ketika hadir di Comic Con Indonesia 2019, ia bercosplay sebagai Mikasa dari ATTACK ON TITAN.
-
Kenapa Cinta Kuya suka cosplay? Hobi yang cukup unik milik Kuya dalam hal cinta adalah cosplaying, yang berbeda dari anak selebriti lainnya.
Di awal video publik disuguhkan seorang karyawan yang melakukan cosplay sebagai bupati, Dhitto Pramana. Lucunya, daripada mirip Dhitto karyawan ini justru mirip dengan Guru Gembul seorang Guru yang juga seorang Youtuber.
Setelah bertemu Bupati Dhitto Pramana, publik akan bertemu dengan sosok coplayer Menteri Basuki. Seperti video-videonya yang beredar, karyawan ini menyamar sebagai Pak Basuki yang 'berprofesi' sebagai fotografer.
Gaya Ridwan Kamil yang selalu mengenakan blazzer dan topi juga ikut diperagakan dalam ulang tahun kantor satu ini. Salah seorang karyawan mengenakan blazzer berwarna abu-abu sembari menakai topi di kepala.
Pejabat yang sempat viral lantaran kerap pamer harta juga menjadi bahan cosplay salah seorang karyawan. Selain membiarkan jilbabnya menjulang sangat tinggi, karyawan ini juga mengenakan aksesoris mentereng di seluruh tubuh.
Tak ketinggalan Chef JUna gadungan juga ikut merayakan ulang tahun kantor. Sesuai dengan kebiasaan Chef Juna, karwayan tersebut berlagak seram dengan melipat kedua tangan di depan.
Masih ada banyak lagi gaya unik karyawan yang melakukan cosplay. Ada yang menjadi hakim, suir taksi, perawat rumah sakit, hingga pejabat daerah. Semuanya sukses mengocok perut siapa saja yang melihatnya.
"Woyy ngapa lucu lucu banget sih😭😭 ahhh cape," tulis netizen tak bisa menahan tawa.
Sejak pertama kali diunggah, konten milik akun Tik Tok imasrsmn sudah diputar 2 juta kali. Beragam komentar terhibur dari pengguna Tik Tok juga membanjiri kolom komentar.