Untuk seri pertama Indonesia Drift Series 2024 berlangsung di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada 17 - 18 Februari 2024 di kawasan JIExpo Kemayoran. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
FOTO: Aksi Pembalap-Pembalap Cantik Memacu Adrenalin di Ajang Indonesia Drift Series 2024
Ki-ka: Arie Christopher CEO subaru indonesia, Sayaka Shimoda, dan Founder Indonesia Drift Series Akbar Rais, berbincang dengan para pembalap perempuan disela putaran 1 dan 2 Women's Drift Challenge dalam Indonesia Drift Series di Jakarta, Sabtu (17/2/2024). Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
PT Plaza Auto Mega sebagai APM Subaru menjadi sponsor resmi ajang kompetisi Indonesia Drift Series 2024 yang digelar di 4 kota dengan Subaru BRZ menjadi official car Women Drift Challenge dan Subaru WRX Wagon yang menjadi safety car. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Para pembalap perempuan bersiap mengikuti ajang Indonesia Drift Series 2024 kategori Women Drift Challenge saat event Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di Jakarta, Sabtu (17/2/2024). Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Indonesia Drift Series 2024 digelar di empat kota yang mempertandingkan tiga kelas. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Tiga kelas tersebut terdiri dari kelas PRO, PRO2, dan Women Drift Challenge. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Untuk seri pertama akan berlangsung di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada 17 sampai dengan 18 Februari 2024. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Ajang Indonesia Drift Series 2024 ini diikuti oleh kalangan anak-anak muda atau generasi milenial yang diharapkan dapat mendukung talenta muda motorsport tanah air. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Perkembangan industri motorsport di tanah air dan juga spirit Women Empowerment juga menjadi harapan pada ajang balap drifting mobil ini. Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Aksi pembalap perempuan saat unjuk kebolehan dalam ajang Indonesia Drift Series 2024 kategori Women Drift Challenge saat event Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran di Jakarta, Sabtu (17/2/2024). Foto: Liputan6.com / Angga Yuniar
Ajang balap bernama Pertamina Enduro RSV Championship 2023 sukses digelar di Sirkuit Karting Sentul. Ada 16 kelas dengan total hadiah sekitar Rp 600 juta.
RSV Helmets dan Pertamina Enduro membuat ajang balap sepeda motor bertajuk Pertamina Enduro RSV Championship 2023. Digelar pada 8-9 Desember di Sentul.