Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenali kata sinonim dan antonim dalam Bahasa Indonesia, yuk!

Kenali kata sinonim dan antonim dalam Bahasa Indonesia, yuk! Ilustrasi belajar. ©2014 Merdeka.com/shutterstock/donatas1205

Merdeka.com - Bahasa Indonesia adalah bahasa yang sangat mengagumkan. Bahasa kita punya begitu banyak kosakata, yang sebagian di antaranya punya hubungan yang sangat unik. Nah, kali ini, yuk kita belajar tentang 2 jenis hubungan kata, yaitu sinonim dan antonim.

1. Kata yang bersinonim

Suatu kata yang mempunyai makna yang sama dan dapat saling menggantikan disebut dengan sinonim.

Contoh: bunga punya arti yang sama dengan kembang, flora punya arti yang sama dengan tumbuhan, dan fauna punya arti yang sama dengan hewan.

Kadang ada juga kata-kata yang awalnya bermakna sama, tetapi kemudian menjadi berbeda makna karena pengaruh makna konotasi yang terkandung dalam kata itu. Contoh: kata buruh, pegawai, dan karyawan yang termasuk kata bersinonim yang bernuansa.

2. Kata yang berantonim

Antonim adalah kata yang berbeda atau berlawanan maknanya. Ada beberapa jenis kata berantonim, di antaranya:

  1. Antonim kembar, yaitu antonim yang melibatkan pertentangan antara dua kata. Contoh: hidup dan mati
  2. Antonim majemuk, yaitu antonim yang melibatkan pertentangan antara banyak kata. Contoh: Sepatu itu tidak hijau. Kalimat itu mencakup pengertian bahwa sepatu itu putih, sepatu itu cokelat, dan sebagainya.
  3. Antonim gradual, yaitu pertentangan dua kata dengan melibatkan beberapa tingkatan. Contoh: Rumah itu sederhana. Contoh kalimat di atas bisa bermakna: nggak mewah dan sangat sederhana.
  4. Antonim hierarkis, yaitu pertentangan antara kata-kata yang maknanya berada dalam posisi bertingkat. Contoh: Januari-Februari-Maret, April, dan sebagainya.
  5. Antonim relasional, yaitu pertentangan antara dua buah kata yang kehadirannya saling berhubungan. Contoh: adik-kakak

Well, itulah sekilas tentang kata yang bersinonim dan berantonim. Apakah kamu sudah dapat membedakannya dengan baik? (mdk/iwe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP