Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2 Begal modus patah kunci berhasil dibekuk karena teriakan korban

2 Begal modus patah kunci berhasil dibekuk karena teriakan korban Pelaku begal di Medan. ©2016 merdeka.com/yan muhardiansyah

Merdeka.com - Dua anggota kawanan begal yang kerap beraksi di seputaran Kota Medan diringkus personel Unit Reskrim Polsek Medan Timur, Senin (10/10). Keduanya tertangkap setelah teriakan korban terdengar petugas.

Dua pelaku yang tertangkap yaitu D (17), warga Jalan Amaliun, Gang Panduan, Medan, dan Idoi (21), warga Jalan Tuasan, Medan. "Keduanya kita tangkap di dua lokasi terpisah dini hari tadi," kata Kanit Reskrim Polsek Medan Timur, Iptu MS Ginting.

Tersangka D ditangkap di Jalan MT Haryono, depan Uni Plaza, tak jauh dari lokasi dia beraksi. Sementara Idoi dihentikan di Jalan Putri Hijau, depan Capital Building.

Sebelum ditangkap, D dan Idoi beraksi bersama 4 rekannya sekitar pukul 02.00 WIB. Mereka menggunakan tiga sepeda motor.

Saat melintas di Jalan Cirebon, pelaku mengejar dan menghentikan pengendara sepeda motor, Eza Badrianto (22). Mahasiswa asal Lawe Kihing, Bambek, Aceh Tenggara, Aceh ini berteriak saat para pelaku mencoba mematahkan kunci kendaraannya.

Teriakan Eza didengar anggota tim antibegal yang berjaga di sekitar Gedung Uniland. Mereka mengejar para pelaku. D masuk ke halaman gedung Uniland. "Anggota melakukan pengepungan sehingga pelaku berhasil ditangkap," sebut Ginting.

Personel lainnya terus mengejar pelaku yang kabur. Idoi tertangkap di Jalan Putri Hijau. "Kita mengamankan barang bukti 1 unit sepeda motor dari pelaku," sambung Ginting.

Kedua tersangka digelandang ke Mapolsek Medan Timur. Dari pemeriksaan awal, kedua tersangka mengaku pernah merampas sepeda motor Honda Vario di Jalan Raden Saleh, depan kantor Wali Kota Medan, Sabtu (1/10) sekitar pukul 02.00 WIB. Dalam aksi kejahatan ini, mereka menggunakan modus menghentikan korban, lalu mematahkan kunci dan mengancam dengan senjata tajam, sebelum membawa kabur sepeda motor korban. "Kedua pelaku masih kita periksa untuk mengungkap kasus lain," ujarnya.

Dalam kasus perampokan ini, D dan Idoi dikenakan pasal pencurian dengan kekerasan. "Ancamannya di atas 5 tahun penjara," pungkas Ginting. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor
Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor

Dua begal di Garut babak belur diamuk massa setelah merampas tas berisi Rp125 juta. Mereka tertangkap setelah ditabrak pemotor yang sedang melintas.

Baca Selengkapnya
Maling Motor Dikepung Warga Naik ke Atap Rumah, Jatuh Langsung Dihajar Pakai Balok
Maling Motor Dikepung Warga Naik ke Atap Rumah, Jatuh Langsung Dihajar Pakai Balok

Warga kemudian meluapkan emosi dengan melempari dan memukul pelaku dengan kayu dan balok.

Baca Selengkapnya
Sempat Tusuk Warga, Ini Kronologi Pencuri Berpistol Mainan Diamuk Massa hingga Tewas di Cikarang
Sempat Tusuk Warga, Ini Kronologi Pencuri Berpistol Mainan Diamuk Massa hingga Tewas di Cikarang

Sementara seorang pelaku lainnya yang beraksi bersama berhasil diamankan petugas sebelum kembali menjadi bulan-bulanan.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Koboi Maling Motor di Bekasi, Acungkan Pistol Saat Mau Ditangkap Bikin Warga Ketakutan
Viral Aksi Koboi Maling Motor di Bekasi, Acungkan Pistol Saat Mau Ditangkap Bikin Warga Ketakutan

Si maling tampak panik karena gagal mencuri motor. Dia lantas menodongkan benda berbentuk pistol ke arah warga.

Baca Selengkapnya
Sialnya Dua Maling Motor di Tangerang, Terkapar Setelah Tabrak Mobil saat Kabur
Sialnya Dua Maling Motor di Tangerang, Terkapar Setelah Tabrak Mobil saat Kabur

Aksi kedua pelaku dipergoki sekuriti kompleks ruko New Castel Green Lake City, Kecamatan Cipondoh.

Baca Selengkapnya
Apes, Dua Pencuri Gagal Beraksi Malah Kena Hajar Massa
Apes, Dua Pencuri Gagal Beraksi Malah Kena Hajar Massa

Aksi para pelaku ternyata sudah diintai, dan benar saja, aksi mereka diringkus.

Baca Selengkapnya
Benar-Benar Edan, Sampai Pintu Pagar Dicuri di Tanjung Priok
Benar-Benar Edan, Sampai Pintu Pagar Dicuri di Tanjung Priok

Bikin kepala geleng-geleng, aksi pencurian dilakukan oleh dua orang pemulung di Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Selasa (4/7) lalu.

Baca Selengkapnya
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
Pencuri Motor Dikepung di Radio Dalam, Warga: Cengeng, Dijambak Dikit Teriak
Pencuri Motor Dikepung di Radio Dalam, Warga: Cengeng, Dijambak Dikit Teriak

Warga Radio Dalam bekerjasama untuk menangkap pencuri motor yang sedang beraksi

Baca Selengkapnya
Tabrak Mobil Boks, Begal di Gunungputri Bogor Tewas
Tabrak Mobil Boks, Begal di Gunungputri Bogor Tewas

Tabrak Mobil Boks, Begal di Gunungputri Bogor Tewas

Baca Selengkapnya
Warung Tempat Sarang Bandit Jalanan Digerebek Polisi, Dua Penusuk Sopir Truk di Exit Tol Tomang Ditangkap
Warung Tempat Sarang Bandit Jalanan Digerebek Polisi, Dua Penusuk Sopir Truk di Exit Tol Tomang Ditangkap

Sejumlah senjata tajam disita polisi saat menangkap pelaku.

Baca Selengkapnya
Kawanan Begal yang Tikam Sejoli Mahasiswa Unsri hingga Tewas Terungkap, Begini Ciri-Cirinya
Kawanan Begal yang Tikam Sejoli Mahasiswa Unsri hingga Tewas Terungkap, Begini Ciri-Cirinya

Polisi mengidentifikasi dua pelaku begal sejoli mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri) yang tewas ditikam.

Baca Selengkapnya