2 Mayat Dalam Mobil Terbakar di Sukabumi Merupakan Bapak dan Anak

Merdeka.com - Teka-teki identitas dua mayat ditemukan dalam mobil terbakar di Kampung Bondol, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, akhirnya terkuak. Kedua korban diketahui merupakan ayah dan anak bernama Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili (54) dan M Adi Pradana alias Dana (23).
"Kalau identitas korban bapak sama anak domisili di Lebak Bulus," kata Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi kepada merdeka.com, Senin (26/8).
Polisi masih menyelidiki kasus pembunuhan ini. Sementara pelaku telah ditangkap di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, pagi tadi.
"Lagi kita kembangkan," kata Nasriadi.
Sebelumnya diberitakan, Polsek Cidahu menyelidiki temuan dua sosok mayat dengan kondisi terikat dan hangus di dalam minibus Suzuki MPV bernomor polisi B 2983 SZH yang terbakar di Kampung Bondol, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Penemuan mayat dalam mobil terbakar itu pertama ditemukan warga sekitar.
Informasi yang dihimpun, kasus penemuan mayat ini berawal saat warga melihat mobil dalam kondisi terbakar di sekitar semak-semak. Masyarakat yang terus mengerumuni mencoba memadamkan api yang membakar seluruh bagian minibus itu.
Namun, saat api sudah mulai padam, warga terkejut karena di bagian jok belakang ditemukan dua mayat yang sudah hangus karena ikut terbakar di dalam mobil itu. Bahkan, kondisi kedua korban mengenaskan karena sudah tidak bisa dikenali, namun tangan kedua mayat itu dalam kondisi terikat.
Pihak kepolisian memastikan dua mayat dengan kondisi terikat dalam Toyota Calya B 2983 SZH terbakar korban pembunuhan. Mobil tersebut ditemukan di Kampung Bondol, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Diduga kuat pelaku sengaja membakar mobil untuk menghilangkan jejak. "Itu masih kita dalami," kata Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi kepada merdeka.com, Senin (26/8).
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya