2 Tenaga Teknis Pemkot Yogyakarta Positif Covid-19

Merdeka.com - Dua orang tenaga teknis yang bekerja di Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta dinyatakan positif virus Corona. Kedua tenaga teknis ini dinyatakan positif usai melakukan tes swab.
Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan, kedua tenaga teknis tersebut bukanlah aparatur sipil negara (ASN). Kedua tenaga teknis ini diketahui mengalami gejala Covid-19 dan kemudian dilakukan tes swab.
"Keduanya dinyatakan positif setelah melakukan tes swab mandiri. Tepatnya setelah mengalami gejala panas dan batuk," katanya, Senin (3/8).
Dia mengungkapkan, kedua tenaga teknis yang positif virus Corona ini merupakan petugas lapangan yang memungkinkan untuk bertemu dengan banyak orang. Heroe menyebut pihaknya pun melakukan tes swab secara massif kepada kontak erat kedua tenaga teknis itu.
"Dilakukan tracing dengan tes swab kepada keluarga di rumah dan teman-teman kantor dalam satu ruangan dan yang melakukan kontak erat dengan keduanya. Teman kerja satu ruangan sudah melakukan isolasi mandiri sejak ditemukannya kasus. Selain itu, sampai hasil tes swab keluar mereka tidak masuk kerja," ujarnya.
Dia menambahkan meskipun ada dua tenaga teknis yang dinyatakan positif virus Corona, Pemkot Yogyakarta tidak ditutup. Pelayanan tetap dilakukan seperti biasa. (mdk/fik)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya