Begini prosesi adat ngunduh mantu Bobby-Kahiyang di Medan

Merdeka.com - Pasangan pengantin baru, Muhammad Bobby Afif Nasution-Kahiyang Ayu, akan menjalani berbagai prosesi dalam rangkaian acara adat pada 24-25 November 2017.
Prosesi itu dipaparkan pihak Sanggar Musik Gunung Kulabu Pakantan, yang dipercaya untuk melaksanakan ritual adat pada acara ngunduh mantu Bobby-Kahiyang. Pengelola sanggar, Bakti Lubis Sutan Kumala Porang, memaparkan pasangan suami-istri itu akan diberangkatkan dari Sopo Godang (rumah besar) menuju Tapian Raya Namartua.
Sesuai adat Mandailing, Tapian Raya Namartua adalah pinggiran sungai, yang menjadi lokasi kedua mempelai di-pangiri atau membasuh tangan dan kaki serta diperciki air bunga. Pada acara adat Bobby-Kahiyang, pihak sanggar sudah menyiapkan sarana dengan air mengalir yang menjadi lokasi kegiatan itu.
"Kalau di Mandailing sana, biasanya mereka (pengantin) mandi di Sungai Batang Gadis," kata Bakti Lubis di sela gladi kotor acara adat di Jalan Padang, Medan Tembung, Rabu (15/11).
Dari Tapian Raya Namartua, Bobby - Kahiyang akan kembali sopo godang atau rumah besar yang menjadi lokasi pesta.
"Di sopo itu, kedua mempelai kembali diserahkan kepada dukun atau datuk yang akan melaksanakan upah-upah dan diberi gelar haraja (gelar kerajaan dalam suku Mandailing)," jelas Bakti.
Dia mengaku belum mengetahui gelar yang akan disematkan kepada Bobby dan Kahiyang. Setelah pemberian gelar adat, kedua mempelai akan mengikuti Tortor Somba-somba. Pada prosesi tortor ini, Bobby dan Kahiyang memohon maaf kepada kedua orangtua. "Mungkin nanti Pak Jokowi juga akan duduk di sana, kalau beliau hadir," jelas Bakti Lubis.
Selanjutnya, dilaksanakan tortor harajaon atau tortor para raja. Pada prosesi ini, para raja adat Mandailing (Raja Panusunan) inilah yang memberikan persetujuan untuk melanjutkan acara.
Pesta adat pada rangkaian acara ngunduh mantu Bobby-Kahiyang akan digelar di kediaman Bobby, di Bukit Hijau Regency Taman Setia Budi Indah, Medan pada 24 dan 25 November 2017. Resepsi umum akan digelar di lokasi yang sama pada 26 November 2017.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya