Cegah Corona, Pemerintah Imbau Warga Pakai Aplikasi Berobat Online agar Tak ke RS

Merdeka.com - Pemerintah mengimbau masyarakat memanfaatkan aplikasi berobat online seperti Halo Doc, Alodokter, Dokter Sehat dan lainnya sehingga tak perlu berpergian ke rumah sakit. Setidaknya, sudah ada 15 juta masyarakat yang menjadi pelanggan dari aplikasi berobat online tersebut.
"Ini sangat membantu berkurangnya jumlah pasien yang datang ke rumah sakit. Kami berharap program telemedicine ini bisa jadi program prioritas nasional," ujar Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo saat video conference usai rapat bersama Presiden Jokowi, Senin (6/4).
Menurut dia, masyarakat bisa berkonsultasi dengan dokter melalui aplikasi layanan kesehatan yang tersambung dengan internet. Dokter pun bisa meresepkan obat serta meberikan saran kepada masyarakat.
"Termasuk juga atas saran dan nasihat dari dokter, para warga mampu mengisolasli diri secara mandiri. Kemudian memberikan arahan-arahan, panduan-panduan apa yang harus dilakukan," katanya.
"Seperti halnya harus memakan makanan yang bergizi, cukup istirahat, pikirannya tidak boleh kalut, tidak boleh panik, hati harus gembira -harus optimis, dan sebagainya," sambung Doni.
Doni menilai aplikasi berobat online sangat memberikan bantuan kepada masyarakat di tengah situasi pandemi virus corona (Covid-19). Pasalnya, kata dia, pasien tanpa gejala pun bisa menjadi carrier apabila datang ke rumah sakit dan menularkannya ke tenaga medis.
"Ternyata pasien yang diperiksa bukan Covid pun bisa jadi sebagai carrier, sebagai pembawa virus," ucap Doni.
Reporter: Lizsa Egeham
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya