Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita Bupati Emil jadi tokoh muda penggerak NU di Jepang

Cerita Bupati Emil jadi tokoh muda penggerak NU di Jepang Emil Dardak. ©2014 Merdeka.com/kapanlagi

Merdeka.com - Bupati Trenggalek, Jawa Timur, Emil Elistyanto Dardak menilai, Nahdlatul Ulama (NU) sebagai organisasi keagamaan yang ramah dan lebih toleran dalam menjalankan syiar Islam. Karena alasan itulah dia tertarik bergabung di organisasi yang didirikan Hadratus Syaikh Hasyim Asy'ari itu dan menjadikannya sebagai wadah kajian keagamaan.

Bahkan, suami artis Arumi Bachsin ini mengaku, sejak berusia 22 tahun sudah terlibat aktif di bidang keorganisasian NU. Di tahun 2004 silam, dia tercatat sebagai penggerak eksistensi NU cabang istimewa di Negara Jepang.

Saat terlibat sebagai aktivis organisasi Islam terbesar di Indonesia itu, dirinya masih berstatus mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan pasca sarjana di Ritsumeikan Asia Pacific University Jepang hingga 2006.

Emil yang saat itu menjabat sebagai ketua bidang hubungan eksternal, menganggap perlu mendirikan organisasi seperti NU yang membawa ajaran Islam dengan ramah di luar negeri.

"Jepang itu negara kepulauan, sama seperti di Indonesia. Tapi saat itu belum ada wadah diskusi tentang ke-Islaman yang ramah," kata Emil saat berbincang-bincang santai dengan wartawan di Surabaya, Rabu (22/2).

Anggota NU di Jepang, lanjut dia, adalah para mahasiswa asal Indonesia yang belajar di Negeri Samurai tersebut. "Para mahasiswa Indonesia di Jepang, juga membutuhkan forum kajian dan diskusi agama yang ramah seperti yang mereka ketahui dan pelajari di Indonesia," katanya.

Memang, diakui Emil, saat dia masih menempuh pendidikan di Jepang, ada kajian tentang ilmu agama Islam. Tapi kajiannya berbeda dengan yang dipelajarinya sejak kecil di Tanah Air.

Atas pandangan itulah, Emil dan beberapa rekannya di Jepang, memilih NU sebagai wadah kajian Islam, karena dianggap membawa syiar yang ramah dan lebih toleran.

Beberapa program yang diingatnya saat menjadi pengurus adalah memproduksi konsep pengenalan teknologi informasi kepada santri untuk nelayan di Pati, Jawa Tengah, dan konsep Alquran digital yang saat ini sudah banyak dimanfaatkan masyarakat.

Kemudian, saat lulus dari Ritsumeikan Asia Pacific University dengan predikat doktor ekonomi pembangunan termuda dengan usai 22 tahun, Emil kembali ke Tanah Air. Sayang, karena kesibukannya menjadi konsultan bank dunia (sebelum menjadi bupati), membuatnya jarang aktif di NU.

"Meski begitu, kultur saya tetap NU, komunikasi dengan orang-orang NU tetap terjalin, bahkan yang menikahkan saya dengan istri saat itu Ketua PBNU," tuturnya sembari tersenyum.

Bagi Emil, NU telah meletakkan dasar Islam sebagai wajah agama yang ramah dan Rahmatan Lil'alamin. "Para ulama NU telah merumuskan kajian dan ajaran Islam dari yang bersifat tekstual dan kontekstual, menjadi formula yang ideal untuk menjadi pegangan hidup umat manusia," tandasnya. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Emil Dardak Suami Arumi Bachsin yang Punya Segudang Prestasi, Lulusan Kampus Australia dan Jepang
Potret Emil Dardak Suami Arumi Bachsin yang Punya Segudang Prestasi, Lulusan Kampus Australia dan Jepang

Emil Dardak juga sukses berkarier di dunia politik. Emil Dardak menjadi kepala daerah.

Baca Selengkapnya
Ibu Tiga Anak, Intip Transformasi Arumi Bachsin dari Dulu hingga Kini
Ibu Tiga Anak, Intip Transformasi Arumi Bachsin dari Dulu hingga Kini

Lama tak terlihat, kini ia fokus mengurus keluarganya.

Baca Selengkapnya
Mengenal KH Zainul Arifin, Tokoh Pejuang dan Politik Indonesia Keturunan Raja Barus
Mengenal KH Zainul Arifin, Tokoh Pejuang dan Politik Indonesia Keturunan Raja Barus

KH Zainul Arifin, tokoh nasional yang berkutat di bidang politik dari Barus.

Baca Selengkapnya
Muda dan Cantik, Ini Sosok Asmin Laura Hafid yang Kini Menjabat Bupati Nunukan
Muda dan Cantik, Ini Sosok Asmin Laura Hafid yang Kini Menjabat Bupati Nunukan

Nama Asmin Laura Hafid mungkin masih cukup asing. Rupanya, saat ini ia menjabat sebagai Bupati Nunukan.

Baca Selengkapnya
Tak Malu Pamer Kemesraan, Intip Potret Romantis Emil Dardak dan Arumi Bachsin
Tak Malu Pamer Kemesraan, Intip Potret Romantis Emil Dardak dan Arumi Bachsin

Arumi Bachsin dan Emil Dardak adalah salah satu pasutri yang kerap membuat para warganet merasa iri dan cemburu berkat kedekatan mereka.

Baca Selengkapnya
10 Fakta Menarik Arumi Bachsin, Istri Pejabat yang Ternyata Penyuka Ikan Cupang
10 Fakta Menarik Arumi Bachsin, Istri Pejabat yang Ternyata Penyuka Ikan Cupang

Keahlian Arumi Bachsin di dunia hiburan Indonesia tidak dapat dipertanyakan lagi. Namun, setelah menikah dengan Emil Dardak

Baca Selengkapnya
Potret Cantik Arumi Bachin di Jakarta Ikut Rakornas, Banyak yang Ajak Selfie
Potret Cantik Arumi Bachin di Jakarta Ikut Rakornas, Banyak yang Ajak Selfie

Arumi Bachsin masih menjalankan tugasnya hingga ujung masa jabatan suaminya.

Baca Selengkapnya
Profil Ustaz Hanan Attaki yang Kajiannya Dihadiri Pria Bercadar, Wanda Hara
Profil Ustaz Hanan Attaki yang Kajiannya Dihadiri Pria Bercadar, Wanda Hara

Usai videonya viral, Ustaz Hanan Attaki dan panitia kajian tersebut mengaku baru mengetahui sosok di balik cadar itu setelah viral.

Baca Selengkapnya
Sisi Lain Muhammad Syaeful Mujab Bakal Calon Wakil Bupati Tegal, dari Anak TKW Malaysia hingga Mantan Jubir Ganjar-Mahfud
Sisi Lain Muhammad Syaeful Mujab Bakal Calon Wakil Bupati Tegal, dari Anak TKW Malaysia hingga Mantan Jubir Ganjar-Mahfud

Diketahui Muhammad Syaeful Mujab adalah anak seorang TKW. Pemuda 29 tahun ini punya segudang prestasi.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Gus Kikin, Cucu Pendiri NU yang Kini Jadi Ketua PWNU Jatim
Mengenal Sosok Gus Kikin, Cucu Pendiri NU yang Kini Jadi Ketua PWNU Jatim

Penunjukan Gus Kikin sebagai nahkoda baru PWNU Jawa Timur itu diputuskan dalam rapat gabungan Syuriyah dan Tanfidziyah PBNU di Jakarta, Rabu (10/1).

Baca Selengkapnya
Ganteng & Berwibawa, Potret El Rumi saat Pegang Jabatan Presiden Klub di Kongres PSSI
Ganteng & Berwibawa, Potret El Rumi saat Pegang Jabatan Presiden Klub di Kongres PSSI

El Rumi calon menpora di masa mendatang? Intip potretnya saat menghadiri kongres PSSI tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Potret Cantik Arumi Bachsin Tampil Mengenakan Batik Khas Pamekasan, Penampilan Ibu Wagub Langsung Curi Perhatian
Potret Cantik Arumi Bachsin Tampil Mengenakan Batik Khas Pamekasan, Penampilan Ibu Wagub Langsung Curi Perhatian

Arumi Bachsin merupakan istri dari Emil Dardak yang saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur.

Baca Selengkapnya