Didampingi Kasal, Panglima TNI Yudo Salat Iduladha di Lapangan Korps Marinir Cilandak

Merdeka.com - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono melaksanakan salat Iduladha 1444 Hijriah di Lapangan Korps Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (29/6). Yudo Margono tampak didampingi Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali dan Komandan Korps Marinir Mayjen TNI Nur Alamsyah.
Salat Iduladha ini diikuti anggota TNI AL maupun masyarakat Cilandak dan sekitarnya. Tema Iduladha di Lapangan Korps Marinir adalah ‘Jadikan Iduladha 1444 H Sebagai Sarana Peningkatan Ketakwaan dan Kepedulian’.
Bertugas sebagai imam salat Iduladha adalah Letkol Laut Supria Dinata. Sedangkan khatib ialah Umar Shihab.
Nur Alamsyah menyampaikan Yudo Margono memberikan kurban sapi seberat 1,4 ton. Sementara Muhammad Ali berkurban sapi 1,3 ton.
"Berat sapi yang dikurbankan oleh Panglima seberat 1,4 ton, pak Kasal 1,3 ton," kata Nur Alamsyah.

Usai melaksanakan salat Iduladha, Yudo Margono berserta jajaran menuju gedung untuk sarapan pagi. Sementara sebagian masyarakat ada yang mulai membubarkan diri dan foto-foto.
Setelah menikmati sarapan pagi, Yudo menyerahkan secara simbolis sapi kurban. Selain Yudo Margono dan Muhammad Ali, Nur Alamsyah juga menyerahkan sapi kurban. Namun, tak disebutkan detail berat sapi kurban Nur Alamsyah.
"Puluhan ekor hewan quban ini nanti akan kami bagikan untuk warga sekitar," jelas panitia salat Iduladha.
(mdk/tin)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya