Doni Monardo Ibaratkan APD Seperti Peluru Kendali dalam Perang Melawan Corona
Merdeka.com - Indonesia dan sejumlah negara lain mengalami persoalan minimnya Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis yang berjuang melawan Virus Corona atau Covid-19. Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo mengatakan, saat ini APD merupakan barang sangat strategis.
Dia mengibaratkan APD sebagai senjata pamungkas dalam sebuah peperangan. Senjata ini dibutuhkan banyak negara.
"Masalah APD ini sekali lagi bukan hanya masalah domestik kita. AS mem-by pass satu rangkaian pesawat, mengambil alih dari satu negara yang mana negara itu sudah menjadi pemilik dari APD ternyata juga tidak bisa. Nilai APD hari ini, mungkin kalau saya katakan, seperti peluru kendali. Betapa strategisnya (APD)," kata Doni, dalam rapat virtual dengan Komisi VIII, Senin (6/4).
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Bagaimana Kemenkes RI memperkuat kesiapsiagaan? Kemenkes berkomitmen untuk mengoptimalkan daftar patogen prioritas ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesiapsiagaan nasional. Salah satu langkah yang diambil adalah memperkuat surveilans rutin, termasuk program ILI (Influenza-like Illness) dan SARI (Severe Acute Respiratory Infections).
-
Kenapa pakai masker penting? Masker bisa mencegah penyakit-penyakit tersebut karena masker berfungsi sebagai penghalang fisik yang mengurangi kontak langsung antara droplets atau tetesan cairan yang keluar dari mulut dan hidung seseorang dengan orang lain.
-
Kenapa topeng itu penting? 'Sejauh pemahaman kita tentang budaya Maya Klasik, hanya bangsawan yang memiliki topeng sabuk tersebut.'
-
Bagaimana polisi dapat berkontribusi dalam penanganan Covid-19? Operasi Aman Nusa II menjadi studi kasus utama yang memperlihatkan bagaimana kepolisian, dengan sumber daya dan kapasitasnya, dapat berkontribusi signifikan terhadap penanganan krisis kesehatan publik.
-
Bagaimana cara agar terhindar dari Covid-19? 'Pemerintah mengimbau lebih rajin bermasker terutama jika sakit dan di keramaian, lebih rajin cuci tangan, lengkapi vaksinasi segera sebanyak 4x GRATIS, jaga ventilasi udara indoor, hindari asap rokok,' ujar Ngabila.
Menurut Doni, Indonesia layak bersyukur. Sebab beberapa pekan lalu Bea Cukai berhasil membatalkan ekspor APD ke Korea Selatan. Jika tidak, Indonesia juga akan makin kekurangan APD.
"Pada dua minggu yang lalu kita berhasil membatalkan ekspor sebanyak 205.000 ke Korsel. Ini berkat jasa teman-teman bea cukai. Kalau waktu itu tidak ada anggota bea cukai yang membatalkan, maka kita tidak punya apa-apa," tegas dia.
Indonesia sesungguhnya memiliki daya industri tekstil yang mampu memproduksi APD. Ada lebih dari 20 industri tekstil yang bisa membuat APD. Sayangnya, bahan bakunya berasal dari negara yang memesan. Karena itu, upaya menemukan bahan baku lokal untuk pembuatan APD terus dilakukan.
"Kita tak ubahnya sebagai penjahit. maka hari ini kami optimis setelah tim gabungan, para pakar, peneliti dari berbagai perguruan tinggi berkunjung ke BNPB bersama tim gugus, ada sebuah harapan baru, ada matahari baru, bahwa kita bisa produksi APD dengan bahan baku lokal," ungkapnya.
"Maka saya katakan tadi, seandainya kita bisa penuhi kebutuhan domestik, insya Allah kita bisa bantu orang lain," ucap Doni.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Doni menjadi Kepala Satgas Penanganan Covid-19 saat wabah SARS-CoV-2 melanda Indonesia.
Baca SelengkapnyaMantan Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI (Purn) Doni Monardo tutup usia.
Baca SelengkapnyaMenteri Sekretaris Negara, Pratikno mengenang sosok almarhum Letjen Purn Doni Monardo, sebagai pemimpin luar biasa
Baca SelengkapnyaJenderal Maruli Simanjuntak akan menjadi inspektur upacara pemakaman Letjen Doni Monardo.
Baca SelengkapnyaKabar duka ini dibenarkan oleh Kepala BNPB Letjen Suharyanto.
Baca SelengkapnyaKasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengenang Letjen TNI (Purn.) Doni Monardo sebagai sosok jagoan bagi para juniornya.
Baca SelengkapnyaDari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.
Baca SelengkapnyaRisma mengatakan sosok Doni layak dijadikan Pahlawan Nasional
Baca SelengkapnyaPanglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengusulkan Eks Kepala Kepala BNPB Letjen (Purn) Doni Monardo menjadi Pahlawan Nasional.
Baca SelengkapnyaDoni Monardo dikabarkan jatuh sakit dan menjalani proses perawatan intensif sejak 22 September 2023.
Baca SelengkapnyaLetnan Jenderal TNI (Purn.) Dr. (H.C.) Doni Monardo dikabarkan menghembuskan napas terakhir pada Minggu (3/12).
Baca SelengkapnyaBentuk APD yang dikenakan dokter zaman dulu cukup aneh. Bahkan ada yang beranggapan bentuknya menyeramkan.
Baca Selengkapnya