Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gus Ipul Optimis Targetkan menang di Jember

Gus Ipul Optimis Targetkan menang di Jember Kiai sepuh Jawa Timur mendukung Gus Ipul - Puti. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Wilayah Kabupaten Jember menjadi perhatian bagi bakal calon gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Sebab, pada Pilgub sebelumnya, suara Gus Ipul yang mendampingi Pakde Karwo (Soekarwo) kalah tipis dengan calon lain.

Cela kekalahan itu membuat cicit KH Bisri Syansuri itu mendapat pelajaran yang berharga. Kini, Wagub dua priode yang kembali maju Pilgub di dampingi Puti Guntur Soekarno, menargetkan menang di Kabupaten yang berjulukan 'Jember Terbina' itu.

"Targetnya menang. Saya optimis Jember akan berubah dibanding Pilgub sebelumnya," ujar Gus Ipul, usai menghadiri pengukuhan tim relawan pemenangan di Pesantren Nurul Islam (Nuris), Desa Antirogo, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Kamis (25/1).

Rasa optimis Gus Ipul itu didasarkan pada dukungan para kiai, ulama serta para relawan yang luar biasa dari berbagai kalangan yang dibentuk secara spontan, seperti saat ini dan berada di beberapa wilayah Jember.

"Saya optimis karena banyak para relawan mendukung untuk pemenangan saya dan Mbak Puti. Beliau semua bekerja secara sukarela," katanya.

Tentunya, lanjut Gus Ipul, pihaknya tinggal diam. Nantinya, pihaknya akan menindak lanjuti berupa koordinasi sinkronisasi serta menyapa para pemilih. "Untuk menyampaikan pikiran (program) kami. Saya optimislah, Jember akan berubah situasinya," kata mantan Ketua PP GP Ansor itu. (mdk/mtf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP