Hasil olah TKP kebakaran gudang kembang api diperkirakan dua hari

Merdeka.com - Pihak kepolisian menutup lokasi kebakaran gudang kembang api setelah melakukan olah tempat kejadian perkara. Olah TKP dilakukan tim dari Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor), Jumat (27/10).
"Maksimal dua hari setelah olah TKP, hasil forensik sudah bisa diketahui," kata anggota tim dari Puslabfor Mabes Polri Kompol M. Nurcholis.
Dia mengatakan, ada sejumlah alat bukti harus diperiksa di laboratorium untuk mengetahui penyebab kebakaran hingga menelan korban jiwa dan luka-luka dalam jumlah besar itu. Menurut dia, hasil olah TKP baru dibuka setelah melakukan serangkaian uji laboratorium.
Pihak kepolisian juga enggan membeberkan sejumlah barang bukti dibawa dari olah TKP.
Terpisah, Kapolres Tangerang Kota, Kombes Pol Harry Kurniawan meminta waktu untuk mengetahui hasil olah TKP tersebut. "Dua hari nggak lama kok, mudah-mudahan segera terungkap," ucap dia.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya