Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kakek di Lumajang Dibunuh, Diduga Karena Isu Dukun Santet

Kakek di Lumajang Dibunuh, Diduga Karena Isu Dukun Santet kakek di Lumajang dibunuh karena diduga dukun santet. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Nasib malang dialami Mursam, kakek 64 tahun asal Lumajang. Pria asal Desa Kalidilem, Kecamatan Randuagung ini dibunuh orang tak dikenal. Diduga, pembunuhan ini terkait tuduhan atau desas-desus yang berkembang di warga yang menyebutkan bahwa Mursam adalah dukun santet atau memiliki ilmu hitam.

Informasi dihimpun, tuduhan ini sudah dimulai sejak empat tahun lalu. Mursam yang tidak memiliki rumah menumpang di rumah Haji Ismail, tetangganya. Namun tidak lama menumpang, sang pemilik rumah tiba-tiba meninggal dunia. Dituding sebagai penyebab kematian, kakek Mursam akhirnya diusir pihak keluarga H. Ismail.

Tak memiliki tempat tinggal, Mursam akhirnya harus tinggal di sebuah gubuk yang difungsikan warga untuk tempat menarik amal guna pembangunan masjid. Karena iba, seorang warga bernama Haji Husen, bersedia menampung Mursam. Namun tak lama, hanya 6 bulan, tiba-tiba Haji Husen juga meninggal.

Terusir dari Desanya

Selang 40 hari setelah kematian Haji Husen, Mursam pun harus meninggalkan Desa Kalidilem. Setelah empat tahun terusir dari desanya sendiri, Mursam mencoba kembali ke Desa Kalidilem. Sebab, ada kerabatnya di desa tersebut yang meninggal dunia.

Pada Sabtu (16/11), Mursam mengikuti tahlilan (pengajian) di rumah kerabatnya tersebut pada malam hari bersama warga desa. Usai pengajian, Mursam menyempatkan diri bercengkrama dengan beberapa warga hingga larut malam. Kemudian, Mursam pamit kepada beberapa warga dengan alasan akan ke kamar mandi.

Namun, Mursam tak kunjung kembali. Hingga sekitar pukul 22:45 WIB, dia ditemukan meninggal dunia. Mayatnya ditemukan di tengah jalan desa, dekat lokasi tahlilan. Terdapat beberapa luka bacok senjata tajam, tepatnya di leher dan pundak.

Mendapat informasi orang tewas, polisi segera ke lokasi kejadian. Mayat kakek malang ini segera dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara, Lumajang.

Tuduhan Dukun Santet

Kapolres Lumajang, AKBP Muhammad Arsal Sahban saat dikonfirmasi, membenarkan dugaan bahwa pembunuhan ini terkait isu dukun santet.

"Sebagian besar warga Desa Kalidilem memang meyakini kakek Mursam memiliki ilmu hitam. Sebab, beberapa tahun yang lalu, beberapa warga meninggal karena korban Mursam menginap di rumahnya," ujar perwira berdarah Makassar ini.

Namun, Arsal menyayangkan tindakan yang disebut main hakim sendiri tersebut. "Tidak ada fakta konkret bahwa dia benar dukun santet. Lagipula sekarang kan zaman sudah maju dan modern, seharusnya pola pikir masyarakat juga mengikuti kemajuan zaman, lebih logis," tutur Arsal.

Polisi berjanji akan segera mengungkap kasus pembunuhan ini. "Jangan main hakim sendiri, apalagi menuduh orang lain sebagai dukun santet," papar Arsal.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Lumajang, AKP Hasran Cobra menyebut, dari hasil olah tempat kejadian perkara, ditemukan dua luka pada tubuh korban. "Luka potong di leher sebelah kiri dan luka potong di pundak sebelah kiri," tutur pria juga ketua Tim Cobra Polres Lumajang ini.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sederet Kontroversi Gus Samsudin Bikin Geleng-Geleng, Pemilik Ponpes buat Konten Jemaah Tukar Pasangan
Sederet Kontroversi Gus Samsudin Bikin Geleng-Geleng, Pemilik Ponpes buat Konten Jemaah Tukar Pasangan

Video tersebut dinarasikan ada seorang pemuka agama yang memimpin jemaah tertentu

Baca Selengkapnya
Dukun Bunuh dan Mutilasi Pelanggan Gara-Gara Komplain Tak Manjur
Dukun Bunuh dan Mutilasi Pelanggan Gara-Gara Komplain Tak Manjur

Korban sendiri sempat dilaporkan hilang oleh keluarganya, sebelum akhirnya ditemukan jasadnya.

Baca Selengkapnya
Lansia di Lebak Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Perampokan dan Pembunuhan
Lansia di Lebak Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Perampokan dan Pembunuhan

Diduga keduanya menjadi korban perampokan dan dibunuh oleh cucu tiri nya

Baca Selengkapnya
Dukun di Sumbar Cabuli Pasien, Kini Terancam 12 Tahun Penjara
Dukun di Sumbar Cabuli Pasien, Kini Terancam 12 Tahun Penjara

Pencabulan tersebut terjadi pada 25 Juni 2024 sekira pukul 22.00 WIB dengan modus pengobatan terhadap korban.

Baca Selengkapnya
Sebelum Bunuh Imam Musala di Jakbar, Pelaku Beli Pisau di Toko Online dan Pantau Aktivitas Korban
Sebelum Bunuh Imam Musala di Jakbar, Pelaku Beli Pisau di Toko Online dan Pantau Aktivitas Korban

Pelaku membunuh korban karena sakit hati saat mendekati cucu korban.

Baca Selengkapnya
Curiga Istri Disantet sampai Meninggal, Seorang Pria Bunuh Tetangga
Curiga Istri Disantet sampai Meninggal, Seorang Pria Bunuh Tetangga

elama ini, tersangka menganggap korban telah menyantet istrinya pada 2015.

Baca Selengkapnya
Sadis, Begini Cara Dukun di Malang Samarkan Jejak Usai Mutilasi Korban 9 Bagian
Sadis, Begini Cara Dukun di Malang Samarkan Jejak Usai Mutilasi Korban 9 Bagian

Bagian tubuh tersebut berupa kepala, potongan telapak tangan kanan dan kiri dan potongan telapak kaki kanan dan kiri.

Baca Selengkapnya
Awal Mula Kecurigaan Warga soal Pembunuh Bocah Tewas dalam Karung Mengarah ke Pria Tua Tetangga Korban
Awal Mula Kecurigaan Warga soal Pembunuh Bocah Tewas dalam Karung Mengarah ke Pria Tua Tetangga Korban

Warga Bekasi sudah curiga sejak lama dengan gelagat DS (61), terduga pelaku pembunuhan bocah perempuan dalam karung

Baca Selengkapnya
Santri di Jambi Meninggal Tak Wajar, Ayah dan Ibu Mengadu ke Hotman Paris
Santri di Jambi Meninggal Tak Wajar, Ayah dan Ibu Mengadu ke Hotman Paris

Santri Meninggal Tak Wajar, Ayah dan Ibu di Jambi Mengadu ke Hotman Paris

Baca Selengkapnya
Berawal dari Kesalahpahaman, Ini Motif dan Kronologi Pembacokan Saksi Pilkada Sampang
Berawal dari Kesalahpahaman, Ini Motif dan Kronologi Pembacokan Saksi Pilkada Sampang

Polisi menjelaskan motif di balik peristiwa berdarah yang mengakibatkan tewasnya satu orang warga Sampang.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Makam Sunan Kalijaga di Tuban, Satu Lokasi dengan Istri hingga Adik Ipar
5 Fakta Makam Sunan Kalijaga di Tuban, Satu Lokasi dengan Istri hingga Adik Ipar

Sebagian masyarakat yakin makam Sunan Kalijaga ada di Kadilangu Demak, tapi ada juga yang yakin makam sesungguhnya Sunan Kalijaga ada di Tuban.

Baca Selengkapnya
Kasus Pembunuhan Bocah dalam Karung di Bekasi: Saksi M Buka Praktik Perdukunan, Tersangka Cari Pasien
Kasus Pembunuhan Bocah dalam Karung di Bekasi: Saksi M Buka Praktik Perdukunan, Tersangka Cari Pasien

Pelaku pembunuhan bocah perempuan dalam karung di Bekasi ternyata bukan dukun.

Baca Selengkapnya