Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keren, #PesonaAsianGames2018 Kemenpar diminati netizen

Keren, #PesonaAsianGames2018 Kemenpar diminati netizen #PesonaAsianGames2018 Kemenpar. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Netizen Indonesia memang keren. Mereka bukan hanya membuat dunia maya menjadi ramai. Tetapi juga membuktikan dukungannya terhadap pelaksanaan Asian Games 2018. Buktinya, #PesonaAsianGames2018 yang digelar Kementerian Pariwisata dan Genpi.co juga ramai peminat.

Hal ini diungkapkan Koordinator #PesonaAsianGames2018 Alqi Almakiyah. Menurutnya target dari kegiatan tersebut tercapai.

"Jadi, ada dua kegiatan utama dalam #PesonaAsianGames2018. Yaitu Lomba Video Kreatif dan Voting Atlet Favorit Fans Games. Dan dua-duanya mencapai target yang kita tetapkan," papar Alqi, Sabtu (1/9).

Orang lain juga bertanya?

Untuk Lomba Video Kreatif, dari target 100 video, sudah masuk 126 video.

"Lomba ini tidak main-main, karena kita menghadirkan Raditya Dika sebagai juri utama. Jadi kita pastikan pemenang lomba ini adalah yang terbaik, dan sesuai kriteria," paparnya.

Target juga tercapai dalam Voting Atlet Favorit Fans Games. Jumlah vote yang masuk sudah melebihi target 100.000 vote.

"Luar bisa, kita bisa mencapai 100.000 vote. Sedangkan Fans Games sendiri masih berlangsung. Dan akan berakhir 2 September nanti. Angka 100.000 vote adalah target minimal kita. Namun, kita akan terus berinovasi dan mencari cara agar jumlah ini terus meningkat," papar Alqi.

Dijelaskannya, vote yang dilakukan para netizen adalah bentuk dukungan nyata mereka kepada para atlet yang sudah berjuang mengharumkan nama bangsa.

"Vote yang mereka gunakan, adalah bentuk penghormatan kepada para atlet. Usaha dan kerja keras mereka direspon langsung melalui Fans Games. Ini bukan hanya menggelorakan Asian Games, tetapi juga membantu atlet tetap bersemangat," katanya.

Fans Games sendiri sudah memasuki babak final. Hasilnya, ada 10 atlet pria dan 10 atlet wanita yang bisa dipilih. Yang lebih hebat lagi, atlet-atletn di final Fans Games ini mampu mengukir prestasi maksimal di Asian Games 2018.

#PesonaAsianGames2018 Kemenpar ©2018 Merdeka.com

Contohnya ada Jonatan Christie, Kevin Sanjaya, Iqbal Chandra di sektor pria yang mampu mempersembahkan medali emas. Sedangkan di bagian wanita, ada Puspa Arum Sari dan Wewey Wita sebagai peraih emas dan Greysia Polii yang mendapat perunggu.

"Saya rasa seluruh rakyat Indonesia bangga dengan pencapaian mereka. Seperti juga kami yang ada di Fans Games," tutur Alqi.

Bangga juga dirasakan Menteri Pariwisata Arief Yahya. Terlebih dalam Asian Games ini Indonesia membuktikan diri sebagai bangsa yang besar.

"Asian Games 2018 menjadi bukti Indonesia bangsa yang besar. Kita bisa menggelar opening ceremony yang megah. Atlet kita juga berprestasi. Dan mereka meraihnya dengan perjuangan yang sangat heroik," paparnya.

Menurut Arief, Kementerian Pariwisata juga bangga karena turut menggelorakan Asian Games 2018. "Yaitu melalui Fans Games ini. Kita mengajak masyarakat untuk mengenal para atlet yang bertanding. Dan mereka meresponnya dengan luar biasa. Terima kasih voter," katanya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Survei Litbang Kompas, Begini Penilaian Masyarakat Terhadap Kinerja Kemenpora dan Prestasi Atlet di Kancah Internasional
Survei Litbang Kompas, Begini Penilaian Masyarakat Terhadap Kinerja Kemenpora dan Prestasi Atlet di Kancah Internasional

75,1 persen responden menilai baik kinerja kementerian di bawah kepemimpinan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pembukaan Olimpiade Dibandingkan dengan Asian Games 2018, Warganet: Beda Kelas!
FOTO: Pembukaan Olimpiade Dibandingkan dengan Asian Games 2018, Warganet: Beda Kelas!

Pembukaan Olimpiade Paris 2024 menjadi sorotan utama sekaligus menuai banyak kontroversi.

Baca Selengkapnya
Kemeriahan Perayaan HUT RI dari masa Presiden Sukarno hingga Jokowi
Kemeriahan Perayaan HUT RI dari masa Presiden Sukarno hingga Jokowi

Indonesia merayakan Hari Ulang Tahun ke-78 pada 17 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Anggota DPR Sebut Olahraga jadi Alat Persatuan, Bikin Negara Dihargai Bangsa Lain
Anggota DPR Sebut Olahraga jadi Alat Persatuan, Bikin Negara Dihargai Bangsa Lain

Di Indonesia, olahraga menjadi alat persatuan. Selain itu, olahraga membuat sebuah negara bisa dihargai sebagai bangsa yang tangguh dan berprestasi.

Baca Selengkapnya
Sukses di Asian Para Games 2022 Hangzhou, Ketum NPC Apresiasi Peran Pemerintah
Sukses di Asian Para Games 2022 Hangzhou, Ketum NPC Apresiasi Peran Pemerintah

Indonesia sukses mengunci peringkat 6 pada ajang Asian Para Games 2022 Hangzhou.

Baca Selengkapnya
Puan: Keberhasilan Tim Garuda di Olimpiade 2024 Paris Jadi Kado HUT ke-79 RI
Puan: Keberhasilan Tim Garuda di Olimpiade 2024 Paris Jadi Kado HUT ke-79 RI

Kontingen Indonesia mengakhiri kiprah di Olimpiade Paris 2024 pada posisi 39 dengan meraih dua medali emas dan satu medali perunggu.

Baca Selengkapnya
Menang Baju Adat Terbaik, Kaesang hingga Sri Mulyani Dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi
Menang Baju Adat Terbaik, Kaesang hingga Sri Mulyani Dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi

Kaesang memakai baju adat Minahasa, Sulawesi Utara. Sedangkan Sri Mulyani Soe dari Timor Tengah Selatan.

Baca Selengkapnya
Penuh Keseruan, Ini Momen Arak-arakan Peraih Medali Olimpiade Paris 2024 Keliling Jakarta
Penuh Keseruan, Ini Momen Arak-arakan Peraih Medali Olimpiade Paris 2024 Keliling Jakarta

Dengan penuh kebanggaan, para pahlawan olahraga Indonesia ini diarak keliling Jakarta, disambut antusias oleh ribuan warga yang memadati trotoar dan jalanan.

Baca Selengkapnya
Bonus Peraih Medali Olimpiade Paris Akan Diumumkan Langsung Presiden Jokowi
Bonus Peraih Medali Olimpiade Paris Akan Diumumkan Langsung Presiden Jokowi

Besaran bonus itu dipastikan tidak bakal turun dari besaran bonus Olimpiade sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Indonesia Raih 2 Emas di Olimpiade Paris, Puan Bangga RI Punya Atlet Berkualitas Rizki & Veddriq
Indonesia Raih 2 Emas di Olimpiade Paris, Puan Bangga RI Punya Atlet Berkualitas Rizki & Veddriq

Puan berharap pada pertandingan yang tersisa, Indonesia masih berkesempatan menambah medali.

Baca Selengkapnya
Puan Maharani: Keberhasilan Atlet Indonesia di Paralimpiade Jadi Kado Istimewa Haornas 2024
Puan Maharani: Keberhasilan Atlet Indonesia di Paralimpiade Jadi Kado Istimewa Haornas 2024

Indonesia berhasil menempati posisi ke-50 di hasil akhir klasmen pada Paralimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya
Potret Keseruan Masyarakat Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan
Potret Keseruan Masyarakat Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

Warga antusias nobar pertandingan Timnas Indonesia lawan Uzbekistan

Baca Selengkapnya