Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KNPI Dorong Pemuda Berpartner dengan Pemerintah Tapi Tetap Kritis

KNPI Dorong Pemuda Berpartner dengan Pemerintah Tapi Tetap Kritis Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama mengatakan pihaknya akan menjadi partner strategis pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) mendorong efektifitas program. Namun, tetap bersikap kritis.

Haris juga mencermati sejumlah isu-isu terkini, ia berharap pemerintahan Joko Widodo senantiasa membuka selebar-lebarnya ruang aspirasi untuk kepentingan pemuda Indonesia. Divestasi PT Freeport dinilai salah satu langkah berani pemerintah dalam upaya peningkatan pendapatan.

"Pendapatan Nasional bisa didapat dari pengelolaan pertambangan dan sumber daya alam, saya mendukung dan bangga pada Pak Jokowi yang gigih berjuang untuk mengembalikan pengelolaan PT. Freeport Indonesia kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi dan dikelola oleh putra-putri terbaik bangsa Indonesia," jelasnya di Jakarta, Minggu (6/1).

Ditegaskannya Pemuda Indonesia melalui organisasi KNPI di seluruh Indonesia senantiasa siap mensukseskan program prorakyat pemerintahan Joko Widodo.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Provinsi Jambi Mohammad Arqon menyampaikan, DPD 1 KNPI Provinsi Jambi, secara tegas dan lugas, menaati dan menerima hasil Kongres Bogor, 18 - 22 Desember 2018 yang menetapkan Haris Pertama sebagai Ketua Umum.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP