Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Leeteuk dan Yesung Suju Pakai Batik Rancangannya, Ridwan Kamil Trending di Twitter

Leeteuk dan Yesung Suju Pakai Batik Rancangannya, Ridwan Kamil Trending di Twitter Leeteuk dan Yesung Suju Pakai Batik Rancangannya, Ridwan Kamil Trending di Twitter. Instagram @xxteukxx dan @yesung1106

Merdeka.com - Nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) menjadi trending topic media sosial twitter Indonesia, Senin (24/5). Mantan Wali Kota Bandung itu mendapat apresiasi karena mendesain batik untuk Idol K-Pop Super Junior (Suju), Leeteuk dan Yesung.

Super Junior (Suju) merupakan salah satu boy band Korea yang memiliki jutaan penggemar di seluruh dunia. Terpantau pukul 10.20 WIB, ada 14.000 tweets yang membicarakan Ridwan Kamil.

Sebelumnya, Ridwan Kamil pun dengan bangga mengunggah screenshot foto Yesung dan Leeteuk yang sedang memakai batik yang dirancangnya. RK bahkan juga bergurau, dengan mengenakan batik Jawa Barat rancangannya, kedua idol K-Pop itu sudah cocok untuk mencalonkan diri pada pilkada di Indonesia.

"GLOKAL. Thank you KPop Stars @xxteukxx and @yesung1106 of @SuperJunior wearing West Java batik @Batikkomar that I design. You are now officially ready for 'pergi kondangan' or ikut 'Pilkada' in Indonesia. Kamsahamnida from your Hyung," kata Ridwan Kamil dikutip dari akun instagramnya @ridwankamil, Senin (24/5).

Dalam kesempatan itu, RK juga mengajak masyarakat khususnya para wanita Indonesia untuk lebih sering mengenakan batik. Dia ingin menjadikan batik sebagai sarana diplomasi budaya dan berharap batik Jawa Barat bisa mendunia.

"Buat gadis-gadis Indonesia, dengan ini mereka terlihat lebih melokal dan tentunya lebih terjangkau. Mari semangat jadikan batik Indonesia mendunia. Saya menggunakannya untuk diplomasi budaya," ujarnya.

Sikap Ridwan Kamil ini mendapat apresiasi yang baik dari para pengguna twitter.

"Makasih Pak Ridwan Kamil ," kata pengguna twitter @silkymyoi.

"Weeew Ridwan Kamil bukan maen," kata pengguna twitter @lagiiapaa.

"OMG Teuk received Batik from Ridwan Kamil? Ayo Pak Ridwan Kamil, endorse Suju," kata @youngcoups.

"Jujur aku kaget, kok bisa berteman sama Ridwan Kamil sih?"

"Pak Ridwan Kamil kenal sama Suju ya"

Diketahui bahwa kedua member Suju itu mengunggah foto dirinya masing-masing dengan mengenakan batik yang didesain oleh RK. Keduanya bahkan juga menandai akun instagram RK dalam caption-nya.

Masing-masing foto yang diunggah oleh Leeteuk @xxteukxx dan Yesung @yesung1106 itu dibanjiri hingga 15.000 komentar. Bahkan para penyanyi papan atas seperti Rossa ikut meninggal komentar dalam unggahan tersebut.

"Apakah cocok untukku? Terima kasih kepada #RidwanKamil yang merancang batik ini. Terima kasih untuk Java Barat dan Indonesia. Aku cinta kamu #BatikJawaBarat #JabarJuara #SmilingWestJava" bunyi caption instagram Yesung @yesung1106 dikutip merdeka.com, Senin (24/5). (mdk/yan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
RK-Suswono Sowan ke Cikeas, SBY Titip Ide Buat Workshop Melukis hingga Bacakan Puisi untuk Eril
RK-Suswono Sowan ke Cikeas, SBY Titip Ide Buat Workshop Melukis hingga Bacakan Puisi untuk Eril

Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) bersilaturahmi ke kediaman Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas

Baca Selengkapnya
Diplomasi Batik Khas Indonesia dari Tepi Sungai Han
Diplomasi Batik Khas Indonesia dari Tepi Sungai Han

Terlihat hadir pada acara yaitu Duta Besar dari negara Mexico, Belarus, Filipina, Malaysia, Peru, Sierra-Leone, Lebanon, Turkmenistan, Ekuador & Nigeria.

Baca Selengkapnya
Klarifikasi Ridwan Kamil Usai Cuitan Lawasnya Ramai Dibahas Netizen, 'Maafkan Aku yang Dulu'
Klarifikasi Ridwan Kamil Usai Cuitan Lawasnya Ramai Dibahas Netizen, 'Maafkan Aku yang Dulu'

Ridwan Kamil beri klarifikasi usai ramai dikritik netizen setelah cuitan lamanya di platform media sosial X kembali viral.

Baca Selengkapnya
Kain Tradisional dari Penjuru Nusantara
Kain Tradisional dari Penjuru Nusantara

Indonesia tumbuh dengan ragam budaya. Setiap budaya memiliki kekhasannya tersendiri. Salah satu ciri khas dari ragam budaya ini adalah kain tradisional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta, Ridwan Kamil: Waktu Bersamaan dengan Kampanye di Jateng
Jokowi Bakal Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta, Ridwan Kamil: Waktu Bersamaan dengan Kampanye di Jateng

Usai mengundang Jokowi, RK kemudian berharap agar nantinya mantan Wali Kota Solo itu dapat hadir nantinya.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Menteri Basuki Peluk Gubernur Ridwan Kamil saat Blusukan di Pasar Tanjungsari Sumedang
Viral Momen Menteri Basuki Peluk Gubernur Ridwan Kamil saat Blusukan di Pasar Tanjungsari Sumedang

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kembali menjadi sorotan warganet setelah memeluk Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat berkunjung ke Pasar di Sumedang.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Beri Kode: Kalau Pekan Depan Ada Breaking News, Mohon Dimaklumi
Ridwan Kamil Beri Kode: Kalau Pekan Depan Ada Breaking News, Mohon Dimaklumi

Ridwan Kamil memberikan tanda akan adanya berita baru tentang dirinya pada pekan depan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ketahuan Lagi Keusilan Pak Bas Ikut-ikutan Peluk, Ridwan Kamil
VIDEO: Ketahuan Lagi Keusilan Pak Bas Ikut-ikutan Peluk, Ridwan Kamil "Inget Teletubbies"

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kembali menjadi sorotan warganet setelah memeluk Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat berkunjung ke Pasar di Sumedang.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil soal Heboh Baliho 'OTW Jakarta': Saya Harap Masyarakat Bersabar
Ridwan Kamil soal Heboh Baliho 'OTW Jakarta': Saya Harap Masyarakat Bersabar

Melalui baliho itu, banyak warganet yang menganggap RK bakal maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Ajak Ridwan Kamil ke IKN, Terungkap Isi Pembicaraannya
VIDEO: Presiden Jokowi Ajak Ridwan Kamil ke IKN, Terungkap Isi Pembicaraannya

Presiden Jokowi sengaja mengajak Ridwan Kamil, karena menurutnya desain tata kota yang dibuat Ridwan Kamil sangat bagus

Baca Selengkapnya
Tak Didampingi Arumi Bachsin, Begini Momen Kocak Wagub Jatim Fashion Show di Istana Berbatik
Tak Didampingi Arumi Bachsin, Begini Momen Kocak Wagub Jatim Fashion Show di Istana Berbatik

Gaya Emil Dardak berjalan di sepanjang catwalk acara Istana Berbatik curi perhatian.

Baca Selengkapnya
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Kembali 'Berulah', Mendadak Peluk Gubernur Jabar di Depan Umum
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Kembali 'Berulah', Mendadak Peluk Gubernur Jabar di Depan Umum

Momen lucu saat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono peluk mesra Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya