Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mahasiswa UB yang Dirawat Tak Pernah Kontak dengan Pasien Positif Corona

Mahasiswa UB yang Dirawat Tak Pernah Kontak dengan Pasien Positif Corona RSPI Sulianti Saroso. ©2020 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) Malang yang sedang dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang tidak pernah kontak dengan pasien positif Covid-19. Tetapi kampus tetap mengambil langkah yang bersifat kewaspadaan dan antisipasi atas kasus tersebut.

Rektor UB Malang, Nuhfil Hanani mengatakan, mahasiswa tersebut sedang dalam pantauan tenaga medis di rumah sakit dan masih belum bisa dipastikan positif terinfeksi Covid-19.

"Karena tidak memenuhi kriteria yang berhubungan dengan orang yang terdiagnosa positif maupun tidak berhubungan dengan area terjangkit," tegas Nuhfil Hanani di Universitas Brawijaya (UB) Malang, Sabtu (14/3).

Sebelumnya santer beredar tentang adanya seorang mahasiswa UB Malang dirawat akibat suspect Covid-19. Isu suspect corona muncul dikarenakan ayah dari yang bersangkutan meninggal dunia diduga disebabkan karena Covid-19.

Tetapi hasil tes terhadap ayah dari mahasiswa tersebut sudah dinyatakan negatif. Begitupun istri yang merawat almarhum dinyatakan sehat dan tidak terinfeksi Covid-19.

"Cuma tidak tahu ceritanya menjadi heboh, tetapi tetap kita wajib waspada," tegasnya.

Nuhfil menegaskan, sampai dengan saat ini Kota Malang dan sekitarnya belum terindikasi daerah terjangkit Covid-19. Tetapi kampus mengambil langkah yang bersifat kewaspadaan dan antisipasi atas peristiwa tersebut.

"Teknik Industri itu sementara dalam tanda kutip diisolasi, karena belum ada kepastian. Guyonannya anaknya yang sekarang sakit, kok istrinya yang merawat kok nggak, bapaknya sendiri tidak teridikasi terkena Covid-19," katanya.

Kampus akan melakukan disinfeksi atau sterilisasi gedung Jurusan Teknik Industri Fakultas Teknik untuk sementara waktu.

UB membentuk Satuan Tugas (Satgas) pencegahan penyebaran virus corona sebagaimana Surat Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tentang Pencegahan Penyebaran Covid-19. Satgas yang juga dibentuk di kampus-kampus lain itu akan melakukan sosialisasi, edukasi, promosi, dan kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 kepada Sivitas Akademik UB tentang cara mencegah dan mengendalikan penyebaran Covid-19.

"Mohon kepada seluruh Sivitas Akademik tetap tenang dan menjalankan aktifitas serta kewaspadaan diri sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan," katanya.

Sementara waktu aktivitas perkuliahan di kampus akan diganti sistem online, kendati masih akan dibicarakan dalam rapat koordinasi yang digelar secepatnya. Sementara yang sudah mengeluarkan surat edaran hanya Fakultas Teknik dan nantinya akan diseragamkan oleh Rektor.

"Kalau kegiatan belajar ditiadakan itu tidak benar, yang benar adalah metodenya yang diganti. Kita akan melakukan koordinasi, nanti hari Senin diumumkan tentang langkah-langkah UB. Supaya antar fakultas seragam semua, memang dianjurkan menggunakan online sementara," katanya.

Tetapi Nuhfil meminta mahasiswa tidak pulang ke daerahnya meski diterapkan sistem online. Karena selain bersifat sementara, Malang terkonfirmasi masih aman dan justru bermasalah kalau mahasiswa kembali ke daerah asalnya yang propinsinya sudah terinfeksi.

Sementara Aurick Yudha Nagara, Ketua Satgas Pencegahan Penyebaran Virus Corona UB, menginformasikan bahwa kondisi mahasiswa yang dirawat tersebut sudah mulai membaik. Aurick juga menegaskan kriteria riwayat tidak terpenuhi, karena terkonfirmasi tidak terjadi kontak erat dengan penderita, selain tidak bepergian dari daerah terjangkit Covid19.

"Penggunaan oksigen sudah dikurangi dan sudah bisa bermain HP. Tetapi ada kondisi klinis yang bersangkutan dirawat dan sedang dalam tahap sakitnya kenapa," ungkapnya.

Kalender mahasiswa UB sendiri dalam minggu ini akan menggelar Ujian Akhir Semester (UTS) dan Wisuda Sarjana dalam waktu dekat. Sementara keputusan untuk pelaksanaannya akan diumumkan usai rapat koordinasi, Senin (16/3) besok.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP