Menko Polhukam: Ahok ada di blok sendiri, beda dengan napi teroris

Merdeka.com - Menko Polhukam Wiranto mengatakan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berada di blok berbeda dengan narapidana teroris di Rutan Cabang Salemba area Mako Brimob, Depok. Ahok ditahan karena dianggap bersalah dalam kasus penistaan agama.
"Untuk Ahok, itu ada enam (blok) di Rutan di situ. Jadi tidak dijadikan satu dengan (narapidana) teroris. Ahok ada sendiri," kata Wiranto di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (10/5).
Sementara, Wiranto mengungkapkan bahwa kondisi tiga blok tahanan napi teroris di Rutan Mako Brimob sudah tidak layak digunakan. Menurutnya, pasca-kerusuhan, blok tahanan teroris rusak.
Oleh sebab itu, sambung Wiranto, pemerintah memutuskan memindahkan 145 napi teroris ke Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
"Dari Kemenkum HAM sudah menyiapkan lokasi baru untuk napi teroris di Nusakambangan. Dan mengapa harus pindah, karena itu rusak sekarang," ucap Wiranto.
"145 (napi teroris) Sudah dalam perjalanan menuju Nusakambangan dan langsung mereka akan mendiami rutan yang baru di sana," tambah Wiranto.
Reporter: Hanz Jimenez Salim
Sumber: Liputan6.com (mdk/did)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya