Menpora lantik 200 pemuda Yogyakarta anti narkoba
Merdeka.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi melantik 200 orang pemuda Yogyakarta Anti Narkoba di Bangsal Kepatihan, Yogyakarta, Jumat (21/7). Pemuda dan pemudi ini berasal dari seluruh kabupaten dan kota yang ada di DIY.
Imam mengatakan, pengukuhan pemuda anti narkoba di Yogyakarta ini merupakan bentuk ketegasan Presiden Joko Widodo untuk memerangi narkoba. Para pemuda ini diharapkan nantinya akan merekrut orang lain untuk bergabung dalam gerakan anti narkoba.
"Saat ini pemuda di Indonesia ada 60 juta orang. Mereka sasaran empuk mafia narkoba. Para pemuda anti narkoba yang kita lantik ini akan mendapat pelatihan. Mereka nantinya harus berani mengatakan kepada teman sebayanya untuk menolak narkoba," ungkap Imam.
-
Bagaimana Pemprov Jateng mencegah narkoba? Upaya pencegahan penggunaan narkoba akan lebih diutamakan. Beberapa kegiatan yang dilakukan dalam rangka pencegahan adalah menggencarkan sosialisasi, dan menyelenggarakan deklarasi anti narkoba.
-
Bagaimana cara memerangi narkoba? Peringatan ini juga menjadi ajang bagi berbagai negara untuk menunjukkan komitmen mereka dalam memerangi narkoba melalui kebijakan yang efektif, penegakan hukum yang ketat, dan kampanye pendidikan yang luas.
-
Kenapa Pemprov Jateng sangat fokus memberantas narkoba? Sebab, kasus kejahatan narkoba di Jawa Tengah butuh perhatian khusus.
-
Apa upaya Pemprov Jateng dalam memberantas narkoba? Pemberantasan kita juga diperkuat, tetapi yang lebih penting juga adalah upaya rehabilitasi.
-
Siapa saja yang terlibat dalam memerangi narkoba? Selain itu, Hari Anti Narkotika Internasional mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari pemerintah, lembaga non-pemerintah, hingga individu, untuk berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba.
-
Siapa yang mendorong kolaborasi pemberantasan narkoba? Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah mendorong kepada semua pihak, untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam memberantas narkoba di wilayahnya.
Imam menuturkan, Indonesia merupakan pasar yang bagus bagi peredaran narkoba. Terlebih lagi peredaran narkoba di Indonesia menyasar generasi muda.
"Dengan gerakan ini setiap orang memberikan perlawanan dan menyatakan perang terhadap narkoba. Sehingga generasi muda Indonesia kelak benar benar bebas dari narkoba," harap Imam.
Imam menjabarkan bahwa di tahun 2016 yang lalu, ada sekitar 35 ribu pemuda yang telah dilatih dan menjadi duta anti narkoba. Sedangkan untuk tahun ini, sambung Imam, akan ada 25 ribu pemuda yang dilatih dan menjadi duta anti narkoba. Untuk di DIY sendiri akan ada 5000 pemuda yang akan dilatih.
"Yogyakarta adalah kota pelajar, kota mahasiswa dan kota pendidikan. Kita tidak ingin generasi hebat Indonesia putus karena narkoba. Harapannya semakin banyak orang di lapangan yang melakukan perlawanan kepada pengedar narkoba. Jika hanya diam itu sama saja memberikan ruang bagi mereka (pengedar narkoba)," pungkas Imam.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Karyoto mengatakan TNI - Polri bersama dengan pemerintah daerah terkait tengah gencar-gencarnya melakukan pencegahan kasus narkoba
Baca SelengkapnyaHarus ada tindak tegas agar aparat tidak lagi terlibat dalam peredaran narkoba.
Baca SelengkapnyaPemberantasan narkoba di Sumut melibatkan ribuan orang
Baca Selengkapnya"Bahaya penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja yang akan berdampak pada segala aspek kehidupan."
Baca SelengkapnyaSalah satu dari instruksi itu merupakan fokus penanganan pada pencegahan narkoba.
Baca SelengkapnyaUntuk permasalahan narkotika tidak memandang usia. Contoh sekarang sintetis cannabinoid yang beredar sekarang yaitu sabu, kokain, heroin dan sebagainya.
Baca SelengkapnyaPramono banyak dicurhati oleh anak-anak muda, salah satunya terkait dengan olahraga.
Baca SelengkapnyaPihaknya akan melakukan koordinasi dengan sejumlah stakeholder terkait untuk menyusun bagaimana nanti materi untuk rehabilitasi tersebut.
Baca SelengkapnyaJokowi memberikan arahan agar jajarannya bekerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan untuk menjalankan program penanggulangan narkotika secara terukur
Baca SelengkapnyaSebab, kasus kejahatan narkoba di Jawa Tengah butuh perhatian khusus.
Baca SelengkapnyaIriana juga membagikan hadiah kepada salah seorang pelajar
Baca SelengkapnyaMenurut Jokowi, dari data Badan Narkotika Nasional (BNN) ada 3,6 juta jiwa penyalahgunaan narkoba di Indonesia.
Baca Selengkapnya