Natal dan Tahun Baru Lalin di Perlintasan KA Purwosari Dialihkan Cegah Kemacetan

Merdeka.com - Kakorlantas Polri Irjen Istiono memantau beberapa titik di jalan trans Jawa. Salah satu jalur dipantau yakni kawasan Solo, Jawa Tengah.
"Sekarang kita berada di Solo, tepatnya di perlintasan kereta api di Purwosari. Ini perlintasan kereta api, sehari dilewati 136 kali per hari," kata Istiono dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Selasa (10/12).
Menurut dia, di titik tersebut diprediksi akan terjadi kemacetan saat liburan Natal dan Tahun Baru 2020. Rekayasa lalu lintas untuk mencegah kemacetan saat Natal dan Tahun Baru pun akan diberlakukan di perlintasan tersebut.
"Potensi antrean panjang akan terjadi di sini pada puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru. Langkah-langkah dilakukan Polresta Solo melakukan langkah antisipasi bagaimana mengatur lalu lintas supaya antrean ini dikelola dengan baik," ujar dia.
Dia mengatakan, anggota Polri bakal mengatur waktu dan jalur dilalui kendaraan di lintasan tersebut. Menurut dia, pengalihan arus lalu lintas apabila antrean panjang karena kepadatan diprediksi bakal sampai koordinat antar perempatan.
"Kalau begitu arus akan diputar dulu, bila tidak maka akan menyambung ke ruas jalan lainnya. Polres harus sigap titik perempatan dan pertigaan yang menyambung di area ini akan dilakukan rekayasa," ujarnya.
Dia menambahkan, ke depan rencananya bakal dibangun flyover di perlintasan tersebut guna mencegah kemacetan.
"Solusi ke depan adalah flyover dan baru dibangun tahun depan bulan Januari mulai konstruksi. 160 ribu personel se-Indonesia mengelola sini," tandasnya.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya