Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pekerja sawit di Kalteng tembak mati Orangutan

Pekerja sawit di Kalteng tembak mati Orangutan Orang utan ditembak mati di Kalteng. ©2017 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Satwa Orangutan di Kalimantan kian terancam. Di kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, satwa Orangutan diburu dan dibunuh oleh warga diduga terjadi di areal sebuah kebun sawit PT SP, di desa Tumbang Puroh, kecamatan Sei Hanyo, Kapuas, Kalimantan Tengah.

Keterangan diperoleh merdeka.com, peristiwa memilukan itu terjadi 28 Januari 2017 lalu. Seorang pekerja sawit yang sedang melangsir buah sawit melihat di areal kerjanya, individu Orangutan dewasa masuk ke area kebun dan dikejar Orangutan lainnya.

"Jadi, warga yang sedang melangsir sawit itu jadi saksi pertama lihat Orangutan masuk ke dalam kebun," kata seorang sumber warga, yang meminta namanya tidak dipublikasikan, Selasa (14/2) malam.

Karyawan sawit lantas tiba di camp Tapak, dan bercerita dengan rekan kerja lainnya yang berada di camp Tapak dan juga warga desa sekitar camp. Belakangan, mereka yang ada saat itu, malah berkeinginan untuk mencari keberadaan Orangutan itu, dengan saksi pertama kali dari karyawan kebun sawit.

"Setelah itu, tiba di area F11 dan F12 kebun sawit, rombongan pencari dari pekerja di camp dan warga desa, bertemu kembali dengan Orangutan yang dilaporkan masuk ke areal kebun," ujar warga itu.

"Saat berada di lokasi dan melihat Orangutan, mereka bersiap dengan senjata angin rakitan yang dibawa dan digunakan untuk menembak Orangutan itu, dibantu beberapa karyawan lainnya," sebut warga itu.

Informasi peristiwa itu, juga sudah diketahui oleh Yayasan Borneo Orangutan Survival (BOS). Mereka juga menerima informasi yang sama, persis dengan kronologi yang didapat merdeka.com. Bahkan, BOS juga sudah mengklarifikasi ulang kepada si pemberi informasi.

"Benar, kita terima informasi yang sama, itu tanggal 13 Februari 2017 kemarin ya. Awalnya kita tidak kenal orangnya, dan kita sudah konfirmasi dan ketahui identitas pemberi informasi," kata Koordinator Komunikasi dan Edukasi Yayasan BOS Nyaru Menteng, Monterado Fridman, saat dikonfirmasi merdeka.com.

Diterangkan Monterado, peristiwa itu benar-benar memilukan. Informasi peristiwa itu, telah didiskusikan di internal yayasan BOS Nyaru Menteng. Mengingat keterbatasan wewenang, BOS lantas meneruskan informasi itu ke tim penegakkan hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Gakum LHK) Kalteng.

"Tanggal 19 Februari, dijadwalkan rapat koordinasi pembentukan tim penelusuran ke lokasi. Ini benar-benar memprihatinkan," demikian Monterado.

Usai ditembak mati dan dibantai di areal kebun sawit, satwa primata Kalimantan itu, juga diperlakukan lebih sadis. Bangkai orangutan dibawa ke camp Tapak, untuk dikuliti, lalu dipotong-potong.

"Informasi yang sama kamo terima ya, beserta foto-foto juga. Diduga daging itu dipotong-potong untuk dikonsumsi oleh warga setempat," kata Monterado.

Dari foto-foto yang diterima merdeka.com dari seorang warga Kapuas, memang terlihat aktivitas memasak warga setempat. Bukannya memasang daging seperti biasa, di dalam panci itu terlihat bagian potongan tubuh orangutan yang sebelumnya ditembak mati di areal kebun sawit.

"Melihat foto di dalam panci itu, membuat kami dari BOS, teramat sangat kesal. Kami akan terus mengawal peristiwa ini, meski terjadi 28 Januari," ujar Fridman.

Masih diterangkan Fridman, pascapenembakan mati orangutan nahas itu, belum diketahui lokasi pembuangan tengkorak dan sisa tubuh orangutan. Informasi itu sendiri telah diteruskan ke Gakkum LHK Kalimantan Tengah, yang akan membentuk tim penelusuran di lokasi pada 19 Februari 2017 mendatang.

"Sikap kami bahwa kami, BOS, sangat mengutuk keras peristiwa itu. Kami minta pelaku yang tega melakukan itu, diusut tuntas dan ditindak dengan sanksi hukum seadil-adilnya, mengacu pada Undang-undang No 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistem," tegas Fridman.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pekerja Perkebunan Sawit di OKI Ditembaki Orang Tak Dikenal, Diduga Akibat Sengketa Lahan
Pekerja Perkebunan Sawit di OKI Ditembaki Orang Tak Dikenal, Diduga Akibat Sengketa Lahan

Suara tembakan terdengar sangat banyak dan dalam jarak yang cukup dekat

Baca Selengkapnya
Polisi Baku Tembak dengan Pencuri Sawit di OKI, 1 Orang Tewas dan 2 Luka-Luka
Polisi Baku Tembak dengan Pencuri Sawit di OKI, 1 Orang Tewas dan 2 Luka-Luka

Baku tembak terjadi antara polisi dan pencuri sawit di Ogan Komering Ilir (OKI).

Baca Selengkapnya
Bikin Takut Pekerja, Buaya Muara Dibacok Berkali-kali sampai Mati
Bikin Takut Pekerja, Buaya Muara Dibacok Berkali-kali sampai Mati

Apapun latarbelakangnya, pembunuham hewan dilindungi melanggar undang-undang.

Baca Selengkapnya
Polda Kalteng Usut Satu Warga Seruyan Diduga Tewas Tertembak Polisi
Polda Kalteng Usut Satu Warga Seruyan Diduga Tewas Tertembak Polisi

Satu dari tiga warga dikabarkan meregang nyawa diduga akibat tertembak polisi

Baca Selengkapnya
Satu Orang Tewas Ditembak, Anggota Brimob Jadi Tersangka Bentrokan di Desa Bangkal Kalteng
Satu Orang Tewas Ditembak, Anggota Brimob Jadi Tersangka Bentrokan di Desa Bangkal Kalteng

Pihaknya telah memeriksa 45 orang saksi anggota brimob dibantu penyidik Bareskrim Mabes Polri dan menetapkan ATW jadi tersangka atas kasus penembakan tersebut.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Menegangkan Petani Aceh Diserang Kawanan Gajah Hingga Tewas di Tempat
Detik-Detik Menegangkan Petani Aceh Diserang Kawanan Gajah Hingga Tewas di Tempat

Peristiwa itu terjadi di kebun kemiri, Desa Sada Ate, Kecamatan Leuser, Kabupaten Aceh Tenggara.

Baca Selengkapnya
Viral Orangutan Masuk Area Tambang, BKSDA Sultra Pastikan Bukan di Konawe Utara
Viral Orangutan Masuk Area Tambang, BKSDA Sultra Pastikan Bukan di Konawe Utara

BKSDA Sultra menyebut orangutan tidak ada di wilayah Sulawesi apalagi Sultra. Dia menduga video itu di wilayah Kalimantan.

Baca Selengkapnya
Warga Seruyan Kalteng Diduga Tewas Ditembak Saat Demo, Puluhan Anggota Polisi Diperiksa
Warga Seruyan Kalteng Diduga Tewas Ditembak Saat Demo, Puluhan Anggota Polisi Diperiksa

Belum ada anggota yang ditahan, sebab proses penyelidikan masih berjalan.

Baca Selengkapnya
Penampakan Orang Utan Raksasa Diduga di Kaltim, Datang ke Permukiman Warga Disebut karena Hutan Digunduli
Penampakan Orang Utan Raksasa Diduga di Kaltim, Datang ke Permukiman Warga Disebut karena Hutan Digunduli

Video seekor orang utan raksasa tiba-tiba muncul di permukiman warga viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Orangutan Kurus di Area Tambang Batubara Kaltim Berhasil Dievakuasi
Orangutan Kurus di Area Tambang Batubara Kaltim Berhasil Dievakuasi

"Tim di lapangan berhasil evakuasi induknya hari Sabtu sekitar jam 9 pagi,"

Baca Selengkapnya
Bekuk Pencuri Buah Sawit, Polisi Ini Malah Dihujani Tembakan Hingga Kena di Pelipis Mata
Bekuk Pencuri Buah Sawit, Polisi Ini Malah Dihujani Tembakan Hingga Kena di Pelipis Mata

Bripda RD sedang melaksanakan patroli rutin pemantauan area kebun sawit bersama asisten kebun dan satpam.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta Terbaru Kasat Reskrim Solok Selatan Ditembak Kabag Ops Lagi Usut Proyek Tambang Ilegal
VIDEO: Fakta Terbaru Kasat Reskrim Solok Selatan Ditembak Kabag Ops Lagi Usut Proyek Tambang Ilegal

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono menjelaskan Polres Solok Selatan sedang menyelidiki pengerjaan tambang diduga ilegal jenis galian C

Baca Selengkapnya