Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pelajar Garut Tidak akan Lagi Turun ke Jalan

Pelajar Garut Tidak akan Lagi Turun ke Jalan Demo pelajar di Gedung DPRD Garut. ©2019 Merdeka.com/ M Iqbal

Merdeka.com - Para pelajar SMA dan SMK di Kabupaten Garut dipastikan tidak akan kembali turun ke jalan melakukan demonstrasi. Sejumlah pihak sekolah menjamin bahwa para pelajar akan fokus belajar ketimbang melakukan aksi demonstrasi sebagaimana yang terjadi pada pekan kemarin.

Kapolres Garut, AKBP Dede Yudi Ferdiansah mengaku bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak sekolah agar melakukan pembinaan kepada para siswanya. "Kita juga memanggil para orang tua siswa agar mereka bisa persuasif melakukan pendekatan. Bagaimanapun, para pelajar itu adalah anak-anak kita," ujarnya, Senin (30/9).

Kapolres mengatakan bahwa saat ini situasi dan kondisi Garut sudah kondusif sehingga ia mengajak para pelajar untuk melakukan kegiatan belajar di sekolah dan rumah. Ia berharap agar kegiatan belajar para siswa terganggu dengan adanya aksi demonstrasi seperti yang dilakukan pada pekan kemarin.

Orang lain juga bertanya?

"Kami juga melakukan silaturahmi kepada para guru dan siswa secara langsung. Kami mengajak para siswa agar untuk lebih fokus lagi dalam belajar," katanya.

Sementara itu Komandan Kodim 0611 Garut, Letkol Inf Erwin Agung TW juga meminta agar para siswa jangan sampai mengorbankan pelajarannya. Menurutnya, masa pelajar SMA/SMK merupakan fondasi untuk masa depan mereka.

"Saat kegiatan (demonstrasi) pekan kemarin itu sedang ada ujian. Tentunya dengan adanya hal tersebut kegiatan ujian harus terganggu karena adanya pelajar yang ikut aksi. Bahkan ada juga beberapa pelajar yang tidak ikut ujian sehingga hal tersebut tentunya terganggu dalam mendapatkan nilai," ucapnya.

Ketua MKKS SMK Kabupaten Garut, Dadang Johar Arifin mengungkapkan bahwa aksi yang diikuti para pelajar yang terjadi pekan lalu berawal dari informasi yang diterima mereka dari media sosial. "Saya meyakini bahwa ajakan ini bukan berasal dari pelajar, tapi ada yang menggerakkan. Atas hal tersebut kami secara preventif dan mengimbau mereka agar tidak lagi turun ke jalan," jelasnya.

Selain itu, lanjut Dadang, pihaknya juga sudah melakukan pengecekan ke lokasi aksi dan diketahui bahwa siswa yang melakukan hal tersebut karena kurangnya koordinasi dari pihak sekolah. Ia menjamin bahwa isu aksi yang akan kembali dilakukan pelajar tidak akan kembali terjadi di Kabupaten Garut. "Kita sudah sepakat. Tidak akan ada lagi siswa yang turun ke jalan," katanya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aksi Mahasiswa Tolak Revisi UU Pilkada di Garut Berujung Ricuh
Aksi Mahasiswa Tolak Revisi UU Pilkada di Garut Berujung Ricuh

Aksi tersebut berujung ricuh setelah mahasiswa yang ingin masuk kedalam gedung DPRD dipukul mundur polisi.

Baca Selengkapnya
Ganjar Larang Sekolah Tahan Ijazah
Ganjar Larang Sekolah Tahan Ijazah

Ganjar Pranowo tegaskan tidak akan ada lagi kejadian sekolah menahan ijazah lulusan atas dasar tunggakan pembayaran atau apapun alasannya

Baca Selengkapnya
Geng Motor Resahkan Warga, Polres Garut Terapkan Jam Malam untuk Pelajar
Geng Motor Resahkan Warga, Polres Garut Terapkan Jam Malam untuk Pelajar

Masyarakat dan pelajar diimbau memperhatikan aturan jam malam ini.

Baca Selengkapnya
Tak Liburkan Guru dan Siswa Usai Tragedi Subang, Ini Alasan SMK Lingga Kencana Depok
Tak Liburkan Guru dan Siswa Usai Tragedi Subang, Ini Alasan SMK Lingga Kencana Depok

10 Murid dan gurunya tewas usai kecelakaan saat menggelar acara perpisahan kelas 3 SMA di Subang

Baca Selengkapnya
85 Pelajar Ikut Demo Kawal Putusan MK di DPR, Terancam KJP Dicabut?
85 Pelajar Ikut Demo Kawal Putusan MK di DPR, Terancam KJP Dicabut?

Disdik DKI Jakarta sejauh ini pihaknya belum menentukan sanksi bagi para pelajar yang ikut demo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bubar Demo Panas di MK, Mahasiswa-Pelajar SMA Joget 'Ok Gas' Lagu Prabowo-Gibran
VIDEO: Bubar Demo Panas di MK, Mahasiswa-Pelajar SMA Joget 'Ok Gas' Lagu Prabowo-Gibran

Sebagian dari mereka menggunakan seragam SMA dan juga mengaku mahasiswa.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa UP Sempat Blokade Jalan saat Demo, Pengguna TransJakarta Terpaksa Jalan Kaki
Mahasiswa UP Sempat Blokade Jalan saat Demo, Pengguna TransJakarta Terpaksa Jalan Kaki

Demo yang dilakukan mahasiswa Universitas Pancasila , Selasa (27/2) sempat diwarnai aksi blokade Jalan Raya Srengseng Sawah yang memicu kemacetan.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Cabut KJP Dua Pelajar Terlibat Tawuran
Heru Budi Cabut KJP Dua Pelajar Terlibat Tawuran

Heru mengancam bakal menindak tegas pelajar terlibat tawuran.

Baca Selengkapnya
Cegah Tawuran, Disdik Jakarta Imbau Pelajar Tak Bagi-bagi Takjil dengan Konvoi Motor
Cegah Tawuran, Disdik Jakarta Imbau Pelajar Tak Bagi-bagi Takjil dengan Konvoi Motor

Disdik Jakarta mengimbau para pelajar tak perlu bagi-bagi takjil dengan konvoi motor

Baca Selengkapnya
Puluhan Mahasiswa dan Sajam Diamankan Usai Demo Hardiknas di Makassar, Semua Bakal Dites Urine
Puluhan Mahasiswa dan Sajam Diamankan Usai Demo Hardiknas di Makassar, Semua Bakal Dites Urine

sudah mengingatkan kepada mahasiswa yang menggelar aksi peringatan Hardiknas untuk tertib dan tidak menutup jalan.

Baca Selengkapnya
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah

Disdik DKI Jakarta juga telah mengeluarkan surat edaran (SE) sejak 30 April 2024 terkait larangan tersebut.

Baca Selengkapnya
Bawa Bambu, Rombongan Pelajar Gabung Ikut Demo di DPR
Bawa Bambu, Rombongan Pelajar Gabung Ikut Demo di DPR

Kehadiran mereka disambut sejumlah mahasiswa yang masih bertahan di sekitar gedung DPR/MPR.

Baca Selengkapnya