Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemkab Blitar Lacak Orang yang Pernah Kontak dengan Pasien Positif Corona

Pemkab Blitar Lacak Orang yang Pernah Kontak dengan Pasien Positif Corona Peralatan Medis untuk Penanganan Pasien Corona. ©2020 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Seorang warga asal Blitar dinyatakan positif corona, dan tengah menjalani perawatan medis di RSUD Kabupaten Kediri. Pasien perempuan berusia 38 tahun tersebut diketahui tinggal di Bogor. Juru bicara Kepala Bidang Pencegahan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, Krisna Yekti menuturkan bahwa pasien positif corona baru pulang dari Bogor Jawa Barat.

Pasien naik kendaraan pribadi menuju Blitar. Kemudian langsung menuju rumah orang tuanya di Kecamatan Kepanjen Kidul Kota Blitar.

"Saat di Bogor, pasien sejak tanggal 11 Maret 2020 sudah merasa sakit, lalu pukul 17.00 WIB pasien memeriksakan diri ke RS Syuhada' Haji (Blitar)," terangnya.

Kemudian dirujuk ke RSI Aminah. Selanjutnya dirujuk ke RSUD Kabupaten Kediri di Pare untuk pemeriksaan lebih lanjut. Hasil pemeriksaan menunjukkan pasien positif Covid-19. Saat ini pasien berada di RSUD Kabupaten Kediri Pare.

Dijelaskan Krisna Yekti, langkah-langkah yang diambil Pemerintah Daerah dalam kasus ini antara lain mengadakan pelacakan kontak erat dengan pasien. Menganjurkan kontak erat mengisolasi diri selama 14 hari. Pemantauan terus dilakukan selama 14 hari.

Sebelumnya, juru bicara tim komunikasi penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri dr Bambang Triono mengatakan bahwa pasien rujukan positif terinfeksi virus corona dari Blitar dan dirawat di RSUD Pare, Kabupaten Kediri itu kondisinya baik.

"Kondisinya bagus, tidak ada masalah," kata dr Bambang Triono.

Hingga kini, pasien tersebut masih dirawat di ruang isolasi. Pemantauan akan terus dilakukan sesuai prosedur yang berlaku.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP