Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemkot Bekasi Anggarkan Rp 885 Miliar Untuk Infrastruktur

Pemkot Bekasi Anggarkan Rp 885 Miliar Untuk Infrastruktur proyek tol becakayu. ©2018 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Anggaran sebanyak Rp 885 miliar disiapkan oleh Pemerintah Kota Bekasi untuk proyek infrastruktur pembangunan jalan dan saluran di wilayah setempat. Dana tersebut bersumber dari APBD dan bantuan keuangan dari pemerintah lainnya.

Kabid Perencanaan pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air, Kota Bekasi, Dicky Irawan mengatakan, dana dari APBD disiapkan sebanyak Rp 402 miliar. 60 persen dana ini dipakai sebagian besar untuk normalisasi saluran sekunder dan lokal lingkungan.

Normalisasi saluran, kata dia, merupakan aspirasi dari masyarakat melalui forum komunikasi rukun warga (FKRW). Karena itu, hampir semua saluran sekunder maupun lokal lingkungan bakal dinormalisasi mulai tahun depan.

"Tidak ada untuk normalisasi kali atau saluran primer, karena saluran itu menjadi kewenangan Kementerian PUPR," kata Dicky di Bekasi, Selasa (11/12).

Sedikitnya ada tiga sungai yang berada di Kota Bekasi butuh normalisasi, karena sering meluap yang berujung tergenangnya permukiman warga di bantaran sungai tersebut. Di antaranya Sungai Bekasi, Cakung, dan Sunter.

"Ada beberapa rencana penanganan oleh BBWSCC, tapi kita belum tahu listnya," kata dia.

Adapun dana Rp 443 miliar lainnya bersumber dari bantuan keuangan dari Pemerintah DKI Jakarta, Jawa Barat, hingga APBN Pemerintah Pusat. Namun, paling banyak bersumber dari DKI Jakarta sebesar Rp 423 miliar.

Masing-masing, ujar Dicky, pembangunan lanjutan fly over Cipendawa dengan dana Rp 286 miliar, fly over Rawapanjang Rp 117 miliar, pembuatan saluran di bawah jalan tol wilayah Pondok Gede Rp 15 miliar, dan penerangan jalan umum Rp 5 miliar.

"Dari Pemerintah Pusat ada Rp 11 miliar untuk pembangunan jalan inspeksi Rawabaru," kata dia.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP