Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengedar narkoba lintas provinsi ditembak mati di Jawa Timur

Pengedar narkoba lintas provinsi ditembak mati di Jawa Timur Ilustrasi Mayat. ©2015 Merdeka.com/Angeline Agustine

Merdeka.com - Seorang pengedar narkoba jaringan antar kota dalam provinsi (AKDP) Jawa Timur ditembak mati anggota Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jawa Timur. Pelaku bernama Rony (37), warga kampung Simo Jawar Gang VII, ditembak usai melakukan perlawanan saat diminta menunjukkan tempat penyembunyian narkoba lainnya di daerah Rungkut.

"Kita juga menangkap istri tersangka, yaitu Lita. Tapi, tersangka Rony ini kita berikan tindakan tegas hingga mematikan, karena berusaha melarikan diri, dengan menyerang petugas dan merebut senpi yang dibawa petugas BNN," kata Kepala BNN Provinsi Jawa Timur, Brigjend Fatkhur Rahman, Rabu (4/10).

Kabid Penindakan dan Pemberantasan BNN Provinsi Jawa Timur, AKBP Wisnu Chandra menjelaskan, tertangkapnya tersangka Rony dan istrinya itu berawal dari anggota BNN melakukan penyamaran dengan menjadi seorang pemesan.

Saat itu, tersangka dan istrinya ditangkap di Jalan Raya Banyu Urip. Begitu menangkap keduanya, petugas BNN membawanya ke rumah kontrakannya di Jalan Simo Jawar Gang VII, ternyata sudah ada tiga orang laki-laki.

Mereka Cepy, Hadi Prayitno dan Moh. Taufik, yang semuanya tercatat sebagai warga Banyu Urip Kidul. Petugas BNN waktu itu juga langsung menginterogasinya, ternyata sebagai kurir Rony.

"Didepan rumah kontrakan Rony ini kita menemukan lima poket yang totalnya 500 gram. Semuanya itu sengaja dibawa oleh tiga tersangka, yang nantinya akan bertemu di Simo Jawar," kata AKBP Wisnu Chandra.

Begitu menangkap ketiga kurirnya, petugas BNN terus menginterogasi tersangka Rony, dan terungkap. Dia mengaku masih ada tempat untuk menyimpan narkoba di kawasan Rungkut.

Waktu itu juga, tersangka Rony dibawa ke lokasi Rungkut untuk menunjukan barang bukti lainnya. Dia justru melarikan diri, dengan menyerang petugas dan merebut senpi yang dibawa salah satu anggota BNN. Anggota lainnya akhirnya memberikan tindakan tegas, menembak tersangka.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bak Film Action, Polisi Tembak Mati Perampok Usai Baku Tembak di Dalam Rumah Pelaku
Bak Film Action, Polisi Tembak Mati Perampok Usai Baku Tembak di Dalam Rumah Pelaku

Pelaku R diduga terlibat dalam perkara perampokan bersenjata api di lima tempat di Sumatera Barat selama beberapa tahun.

Baca Selengkapnya
Pengedar Narkoba di Kafe Remang yang Sebabkan Polisi Tewas Over Dosis Ditangkap
Pengedar Narkoba di Kafe Remang yang Sebabkan Polisi Tewas Over Dosis Ditangkap

Empat orang tersangka yang ditangkap yakni Fa, Ais, Da, dan IS

Baca Selengkapnya
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi

Polisi menembak mati seorang maling spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang biasa membekali diri dengan bom ikan.

Baca Selengkapnya
Todong Senpi ke Petugas, Alasan Polisi Tembak Pelaku Curanmor di BSD hingga Tewas
Todong Senpi ke Petugas, Alasan Polisi Tembak Pelaku Curanmor di BSD hingga Tewas

satu pelaku berinisial I alias Gawong diberikan tindakan tegas terukur hingga tewas

Baca Selengkapnya
Tabrak Polisi dan Warga Saat Hendak Ditangkap, Buronan Kasus Pencurian di Riau Ditembak Mati
Tabrak Polisi dan Warga Saat Hendak Ditangkap, Buronan Kasus Pencurian di Riau Ditembak Mati

Polisi menyebutkan pelaku Rio merupakan buronan kasus pencurian dengan pemberatan yakni spesialis membongkar rumah toko (ruko) dan rumah warga.

Baca Selengkapnya
Korban Penembakan Pelaku Curanmor di Tangerang Meninggal, Sempat Jalani Pengangkatan Proyektil
Korban Penembakan Pelaku Curanmor di Tangerang Meninggal, Sempat Jalani Pengangkatan Proyektil

Korban penembakan kawanan pencuri kendaraan bermotor di depan mini market di Jayanti pada Kamis (5/9), meninggal dunia

Baca Selengkapnya
Polisi Dihujani Tusukan saat Gerebek Markas Narkoba, Kondisinya Mengenaskan
Polisi Dihujani Tusukan saat Gerebek Markas Narkoba, Kondisinya Mengenaskan

Pelaku yang menikam polisi sudah dilumpuhkan petugas.

Baca Selengkapnya
Marah Ditagih Utang Rp3 Juta, Seorang Pria Tembak Mati Teman Kerja
Marah Ditagih Utang Rp3 Juta, Seorang Pria Tembak Mati Teman Kerja

Polisi yang datang melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban ke kamar mayar rumah sakit untuk keperluan visum.

Baca Selengkapnya
Seorang Tersangka Narkoba Tewas di Rutan Cilodong Depok, Ada Luka Tusuk di Tubuh
Seorang Tersangka Narkoba Tewas di Rutan Cilodong Depok, Ada Luka Tusuk di Tubuh

Tewasnya RAJS saat ini telah dilaporkan ke Polres Metro Depok untuk dilakukan penyelidikan

Baca Selengkapnya
Dituduh Jadi Cepu, Pemuda di Kalideres Dikeroyok Temannya yang Jadi Bandar Narkoba
Dituduh Jadi Cepu, Pemuda di Kalideres Dikeroyok Temannya yang Jadi Bandar Narkoba

M dianiaya oleh temannya sendiri lantaran dituduh sebagai cepu atau informan polisi.

Baca Selengkapnya
Takut Dijebak saat Disuruh Beli Sabu-Sabu, Pemuda di Palembang Bunuh Teman
Takut Dijebak saat Disuruh Beli Sabu-Sabu, Pemuda di Palembang Bunuh Teman

Seorang pemuda, AL (20) nekat membunuh temannya IR (33). Pelaku melakukan pembunuhan itu karena kesal dipaksa membeli narkoba jenis sabu-sabu.

Baca Selengkapnya
Buronan Kasus Narkoba di Bantaeng Tikam Polisi Pakai Badik dan Bawa Kabur Motor saat Digerebek
Buronan Kasus Narkoba di Bantaeng Tikam Polisi Pakai Badik dan Bawa Kabur Motor saat Digerebek

Buronan kasus peredaran narkoba Ramli alias Lolli (28) kabur dari sergapan Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Bantaeng.

Baca Selengkapnya