Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peserta CPNS Asal Tegal Berhasil Menjawab Seluruh Soal dengan Benar

Peserta CPNS Asal Tegal Berhasil Menjawab Seluruh Soal dengan Benar cpns. ©2018 liputan6.com

Merdeka.com - Peserta tes seleksi kompetensi bidang (SKD), Nastiti Wikan Mahanani asal Tegal meraih nilai tertinggi tingkat nasional yakni 500. Dipastikan, dia memiliki jawaban yang benar seluruhnya.

"Dari BKN, ini merupakan passing grade terbesar se-Indonesia. Persaingannya sangat ketat sekali," kata Perwakilan Regional I Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Yogyakarta, Sri Widayati di Semarang, Jumat (18/9).

Dia menjelaskan nilai 500 yang didapat Nastiti merupakan hasil tes CPNS sistem komputer asissted test (CAT) pada sesi ketiga yang diikuti para peserta dari Kabupaten Tegal. Hasil raihan tertinggi dari Nastiti dapat disaksikan melalui channel Youtube Kanreg I BKN Official.

"Ini capaian prestasi yang baik, bisa jadi motivasi para peserta tes SKB lainnya. Sebab SKB CPNS kali ini memiliki bobot sebesar 60 persen," jelasnya.

Sebelumnya peserta dari Kabupaten Batang dan Kabupaten Brebes memiliki nilai 480. Namun kedua peserta dari dua kabupaten nilainya kini sudah dipecahkan oleh peserta dari Kabupaten Tegal. "Luar biasa peserta yang satu ini. Tentunya, kami apresiasi," ungkapnya.

Kepala BKD Kabupaten Tegal, Retno Suprobowati mengakui memang ada satu peserta dari wilayahnya raih nilai tinggi tingkat nasional. Rencananya, ia akan mengontak langsung dengan peserta tersebut. "Kami bangga karena peserta kami bisa pecahkan rekor nasional," kata Retno Suprobowati. (mdk/fik)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP