Reuni 212, FPI pastikan Rizieq 'hadir' melalui teleconference

Merdeka.com - Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab dipastikan hadir dalam reuni akbar 212 pada 2 Desember mendatang di Kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat. Namun, Rizieq tidak hadir langsung, melainkan melalui video teleconference.
"Setiap kemungkinan ada, cuma kepastian kan kita belum bisa memastikan. Apakah beliau bisa hadir atau enggak kita belum bisa memberikan kepastian. Kalau beliau nggak hadir pasti teleconference," ujar Juru Bicara FPI, Slamet Ma'arif, saat dihubungi, Selasa (21/11).
Acara itu akan dimulai dengan Salat Subuh berjemaah lalu diisi dengan salawat nabi dari berbagai majelis taklim.
"Beliau (Rizieq) sudah sudah tahu acara itu," ujarnya.
Dia menambahkan, tujuan acara ini untuk memperingati Maulid Nabi dan juga mempersatukan umat. Sementara itu, untuk mengenai perizinan aksi pihaknya telah memberitahukan kepada kepolisian.
"Kan sudah setahun kita nggak ketemu, nggak kumpul maka harapannya berkumpul kembali, kita rajut islamiyah kembali. Sudah semua, sudah lama itu minta izinnya," jelas dia.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya