Salim Segaf Datangi Panti Asuhan Tertua & Makam Wali Songo di Gresik

Merdeka.com - Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (MS PKS) Habib Salim Segaf Al-Jufri menyampaikan keutamaan serta pentingnya Ziarah ke makam-makam para waliyullah yang menyebarkan Islam ke seluruh pelosok Nusantara.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Habib Salim Segaf Al dalam lawatan di Jawa Timur dengan melakukan ziarah dan tahlil di makam salah seorang Wali Songo yakni Maulana Malik Ibrahim atau Sunan Gresik.
Dalam ziarah dan tahlil tersebut, selain bersama Gubernur Jawa Barat periode lalu Ahmad Heryawan dan Ketua Himpunan Da'i Muda Indonesia Habib Idrus Al-Jufri, juga didampingi oleh Penasehat FPI Jatim Habib Muhammad Idrus Al-Habsyi dan Habib Hasan bin Abdullah Assegaf serta Caleg DPR RI Ahmad Iqbal.
"Dengan berziarah, kita bisa meneladani semangat para waliyullah, juga menapaktilasi perjuangan beliau-beliau. Selain itu bersilaturrahim dengan sanak keluarga dan keturunan mereka. Ini luar biasa. Penuh barokah," ujar Habib Salim dalam keterangan, Jumat (22/2).
Setelah berziarah, Habib Salim menyempatkan menengok salah satu Panti Asuhan dan Madrasah tertua yang berada di seberang kompleks makam, yakni Madrasah Ibtidaiyah Fathimiyah di Jalan Malik Ibrahim.
"Saya menyampaikan apresiasi dan dukungan kepada pengelola panti asuhan dan madrasah yang istiqamah mulai berdirinya tahun 1939 hingga kini telah mendapat akreditasi A," tutur Habib Salim.
Usai mengunjungi madrasah, Habib Salim melakukan ziarah dan tahlil di makam Habib Abubakar Al-Qutb bin Muhammad Assegaf dan Habib Alwi bin Muhammad Hasyim Assegaf di kompleks Masjid Jami' Gresik. Diketahui bahwa Habib Salim rutin menghadiri Haul Habib Abubakar setiap tahunnya.
Setelah berziarah dan tahlil, Habib Salim dan rombongan melanjutkan perjalanan ke Pondok Pesantren Al-Karimi di Tebuwung, Gresik.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya