Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sidang Perdana Tewasnya Junior ATKP Makassar, Terdakwa Cium Tangan Dosen

Sidang Perdana Tewasnya Junior ATKP Makassar, Terdakwa Cium Tangan Dosen Eks taruna ATKP Makassar jalani sidang di Pengadilan Negeri. ©2019 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Merdeka.com - Siswa Senior Akademi Teknik Keselamatan Penerbangan (ATKP) Makassar, Muhammad Rusdi (21) menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri (PN) Makassar, Senin (24/6), atas kasus tewasnya juniornya Aldama Putra Pongkala (19). Dia didakwa pasal berlapis.

Sebelum sidang dimulai, Rusdi sempat menyalami dan mencium tangan seorang perempuan. Ternyata perempuan itu adalah Nining Idyaningsih, Wadir III bidang Ketarunaan ATKP Makassar. Dia ikut berjalan di antara awak media saat terdakwa Muhammad Rusdi digiring masuk ke ruang sidang Bagir Manan. Sebelum memasuki pintu ruangan, Muhammad Rusdi langsung meraih tangan Nining dan menciumnya. Selanjutnya dia masuk ke ruang sidang dan duduk di kursi pesakitan.

"Sedih juga dengan kejadian ini. Tidak menyangka sampai harus begini," tutur Nining.

Kedatangannya ke pengadilan sebagai perwakilan ATKP Makassar. Rencananya, jika tidak ada kendala, dia akan kembali hadir di sidang berikutnya pada 1 Juli dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi.

atkp makassar jalani sidang di pengadilan negeri

"Ya datang ke sini arahan pimpinan untuk memberikan dukungan moril ke terdakwa (Muhammad Rusdi)," tutur Nining.

Disinggung soal status terdakwa di ATKP Makassar, pihaknya masih menunggu keputusan sidang dewan kehormatan. SK pemecatan akan dikeluarkan setelah keluarnya vonis di PN Makassar.

Ditanya soal pengawasan taruna pasca kejadian itu agar tidak terulang, Nining mengatakan, pihak ATKP Makassar telah menambah personel pengawasan dan memperketat penjagaan.

"Jika sebelumnya pengawasan 1 x 24 jam oleh 6 orang dari 3 personel TNI AURI dan 3 orang ASN dari ATKP Makassar, saat ini menjadi 1 x 12 jam dengan demikian dalam sehari ada dua sift masing oleh 6 orang pengawas," kata Nining.

Pola pendidikan juga terpantau. Diterapkan pembauran agar tidak ada lagi sekat antara senior dan junior. Misalnya ke kantin bisa bersama senior-junior. Upaya lain yang dilakukan untuk mengakrabkan lintas angkatan taruna di ATKP antara lain menggelar kegiatan tudang sipuling, malam keakraban dengan nonton bersama di mini teater kampus.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Budaya Cium Tangan di Indonesia, Sebuah Etiket untuk Menghormati Orang yang Lebih Tua
Budaya Cium Tangan di Indonesia, Sebuah Etiket untuk Menghormati Orang yang Lebih Tua

Budaya cium tangan atau salim tangan begitu lekat dengan identitas orang Indonesia. Ketahui lebih jauh yuk serba-serbinya.

Baca Selengkapnya
Potret Kasad Agus Subiyanto Cium Kepala Anaknya yang Sedang Sekolah di SMA Taruna Dibanjiri Pujian
Potret Kasad Agus Subiyanto Cium Kepala Anaknya yang Sedang Sekolah di SMA Taruna Dibanjiri Pujian

Tak terkira, ada momen saat Kasad bertemu dengan sang putra yang tengah menempuh pendidikan.

Baca Selengkapnya
Sudah Bunuh Casis TNI AL, Serda Adan Sempat Kuras Uang Keluarga Iwan Sutrisman Rp200 Juta Lebih
Sudah Bunuh Casis TNI AL, Serda Adan Sempat Kuras Uang Keluarga Iwan Sutrisman Rp200 Juta Lebih

Dalam berkas dakwaan terungkap dari ulahnya membohongi keluarga Iwan, Serda Ardan bisa mengantongi Rp200 juta lebih.

Baca Selengkapnya
Bocah Penjual Kue Kaget Tangannya Dicium Perwira Polisi 'Eh Terbalik'
Bocah Penjual Kue Kaget Tangannya Dicium Perwira Polisi 'Eh Terbalik'

Berikut momen perwira polisi cium tangan bocah penjual kue seusai memborong dagangannya.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Dua Polri Cium Istri di Acara Penutupan Pendidikan Bintara Polri 'Hanya Dia Pemberi Motivasi Saya'
Jenderal Bintang Dua Polri Cium Istri di Acara Penutupan Pendidikan Bintara Polri 'Hanya Dia Pemberi Motivasi Saya'

Kapolda Kepri pamerkan momen romantis dengan sang istri di depan anak buahnya.

Baca Selengkapnya
Tegas, Menko PMK Minta Kampus Tanggung Jawab Buntut Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior
Tegas, Menko PMK Minta Kampus Tanggung Jawab Buntut Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior

Pelaku memukul korban sebanyak lima kali di perut, menyebabkan korban jatuh dan pingsan.

Baca Selengkapnya
Lagi Kawal Istri Kolonel di Hotel, Kelasi Dua TNI AL Dipukuli Perwira Intel hingga Babak Belur
Lagi Kawal Istri Kolonel di Hotel, Kelasi Dua TNI AL Dipukuli Perwira Intel hingga Babak Belur

Penganiayaan kembali terjadi saat Pasi Intel Lanal Kendari itu mengetahui bahwa korban itu tidur di hotel tersebut.

Baca Selengkapnya
Kasus Penganiayaan di STIP, Tersangka Panik sempat Menarik Lidah Korban dan Usir Junior dari TKP
Kasus Penganiayaan di STIP, Tersangka Panik sempat Menarik Lidah Korban dan Usir Junior dari TKP

Tersangka sempat panik saat korban tergeletak pingsan usai dianiaya di kamar mandi.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Menteri Basuki Peluk Gubernur Ridwan Kamil saat Blusukan di Pasar Tanjungsari Sumedang
Viral Momen Menteri Basuki Peluk Gubernur Ridwan Kamil saat Blusukan di Pasar Tanjungsari Sumedang

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kembali menjadi sorotan warganet setelah memeluk Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat berkunjung ke Pasar di Sumedang.

Baca Selengkapnya
Momen Manis Bakal Calon Ibu Negara Kipasi Istri Mantan Panglima TNI yang Lagi Kepanasan, Sikapnya jadi Sorotan
Momen Manis Bakal Calon Ibu Negara Kipasi Istri Mantan Panglima TNI yang Lagi Kepanasan, Sikapnya jadi Sorotan

Duduk berdampingan, sang calon ibu negara terlihat kipasi istri mantan panglima TNI yang kala itu sedang kepanasan. Tindakannya jadi sorotan.

Baca Selengkapnya
Momen Hangat Istri Kapolri Bertemu dengan Fabiola Umaida, Sikap Sang Taruni jadi Sorotan
Momen Hangat Istri Kapolri Bertemu dengan Fabiola Umaida, Sikap Sang Taruni jadi Sorotan

Berikut momen hangat istri Kapolri saat bertemu dengan Fabiola Umaida.

Baca Selengkapnya
Sidang Pembunuhan Imam Masykur, Ibu dan Adik Akan Bersaksi di Pengadilan Militer Hari ini
Sidang Pembunuhan Imam Masykur, Ibu dan Adik Akan Bersaksi di Pengadilan Militer Hari ini

Pengadilan Militer II-08 Jakarta melanjutkan persidangan perkara pembunuhan Imam Masykur hari ini.

Baca Selengkapnya