Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Suhu di Bali Belakangan Terasa Dingin, Ini Penjelasan BMKG

Suhu di Bali Belakangan Terasa Dingin, Ini Penjelasan BMKG Pantai Kuta. ©AFP PHOTO/Sonny Tumbelaka

Merdeka.com - Beberapa hari terakhir, suhu di wilayah Bali dan sekitarnya terasa sangat dingin. Ternyata, kondisi tersebut dampak angin monsun dari Australia.

"Memang beberapa hari terakhir ini suhu di Bali relatif dingin. Saat ini, ada fenomena bertiupnya angin monsun Australia. Sekarang sedang bertiup kencang dan membawa udara dingin, otomatis wilayah yang dilaluinya angin muson itu menjadi dingin," kata Prakirawan Cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar, I Wayan Wirata, Rabu (26/6).

Selain Bali, di beberapa wilayah Nusa Tenggara dan Jawa juga mengalami kondisi yang sama.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau berdasarkan pantauan pengamatan stasiun meteorologi Jawa Bali untuk suhu kisaran maksimumnya 20 derajat celcius. Tetapi, kalau hari biasa kisaran 23 derajat celcius," imbuh Wirata.

Wirata juga menjelaskan, perubahan suhu dingin akibat embusan angin monsun Australia memang terjadi setiap tahunnya. Biasanya, terjadi menjelang musim kemarau dan akan berakhir di bulan Agustus.

"Biasanya pada saat menjelang musim kemarau angin monsun menguat dan Agustus berkurang dinginnya. Tak perlu ada yang dikhawatirkan karena fenomena biasa dari musim penghujan ke kemarau," jelasnya.

"Bagi masyarakat, agar bisa menjaga kesehatan terutama lebih konsumsi vitamin biar tidak sakit menghadapi suhu dingin," ujar Wirata.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suhu di Bali Terasa Lebih Dingin, Begini Penjelasan BMKG
Suhu di Bali Terasa Lebih Dingin, Begini Penjelasan BMKG

Penjelasan BMKG soal fenomena suhu di Bali lebih dingin

Baca Selengkapnya
Kenapa Suhu Udara Sekarang Dingin? Ini Fenomena yang Menyebabkannya
Kenapa Suhu Udara Sekarang Dingin? Ini Fenomena yang Menyebabkannya

Suhu udara yang terasa lebih dingin saat ini disebabkan oleh fenomena Angin Monsun Australia, yang bertiup dari Australia dan melintasi wilayah Indonesia.

Baca Selengkapnya
BMKG Ungkap Penyebab Sebagian Besar Wilayah di Pulau Jawa Dilanda Suhu Dingin
BMKG Ungkap Penyebab Sebagian Besar Wilayah di Pulau Jawa Dilanda Suhu Dingin

Sebagian besar wilayah di Pulau Jawa sedang dilanda suhu dingin.

Baca Selengkapnya
Fenomena Bediding Bikin Bali Lebih Dingin dari Biasanya Saat Kemarau, Ini Penjelasan Ilmiahnya
Fenomena Bediding Bikin Bali Lebih Dingin dari Biasanya Saat Kemarau, Ini Penjelasan Ilmiahnya

Fenomena bediding membuat suhu udara di Bali akan turun dari suhu maksimumnya dan secara umum hingga 28-30 derajat celsius.

Baca Selengkapnya
Fenomena Aphelion Menyebabkan Suhu Lebih Dingin? Simak Penjelasan BMKG
Fenomena Aphelion Menyebabkan Suhu Lebih Dingin? Simak Penjelasan BMKG

Benarkah fenomena Aphelion menyebabkan suhu bumi lebih dingin? Simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
BMKG Ungkap Penyebab Suhu Lebih Dingin di Bandung Raya
BMKG Ungkap Penyebab Suhu Lebih Dingin di Bandung Raya

Ia menyebut fenomena suhu dingin ini secara empiris akan berlangsung hingga Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Indonesia Berpotensi Diterjang Panas Ekstrem? Ini Penjelasan dan Imbauan BMKG
Indonesia Berpotensi Diterjang Panas Ekstrem? Ini Penjelasan dan Imbauan BMKG

Beberapa negara di Asia seperti Thailand dan Filipina mengalami suhu panas ekstrem

Baca Selengkapnya
Suhu Dingin Serang Bandung hingga di Bawah 20 Derajat Celcius, Ini Penjelasan BMKG
Suhu Dingin Serang Bandung hingga di Bawah 20 Derajat Celcius, Ini Penjelasan BMKG

BMKG menyebut fenomena alamiah ini muncul saat puncak musim kemarau.

Baca Selengkapnya
Bukan Heatwave, BMKG Ungkap Penyebab Suhu Panas di Indonesia Tembus 37 Derajat Celsius
Bukan Heatwave, BMKG Ungkap Penyebab Suhu Panas di Indonesia Tembus 37 Derajat Celsius

Suhu udara maksimum tertinggi di Indonesia selama sepekan terakhir tercatat terjadi di Palu 37,8°C pada 23 April lalu.

Baca Selengkapnya
Jatim Dilanda Bediding hingga Agustus, Siapkan Baju Hangat agar Tak Kedinginan
Jatim Dilanda Bediding hingga Agustus, Siapkan Baju Hangat agar Tak Kedinginan

Jatim dilanda fenomena bediding hingga Agustus. Siapkan pakaian hangat agar tak kedinginan.

Baca Selengkapnya
Waspada! Indonesia Dilanda Cuaca Panas Sepekan ke Depan
Waspada! Indonesia Dilanda Cuaca Panas Sepekan ke Depan

Kondisi suhu panas sudah mulai melanda Sumatera Utara, Aceh, Jawa Timur, dan Bali

Baca Selengkapnya
Cuaca Makin Panas, Kapan Musim Hujan Datang? Ini Data Terbaru BMKG
Cuaca Makin Panas, Kapan Musim Hujan Datang? Ini Data Terbaru BMKG

Dengan demikian, awal musim hujan secara bertahap akan dimulai awal November 2023. Mengapa tidak serentak?

Baca Selengkapnya