Survei ETOS: Bamsoet, Dede Yusuf & Fadli Zon layak dipilih lagi jadi anggota DPR
Merdeka.com - Lembaga Survei Etos Indonesia Institute menggelar survei terkait anggota DPR RI dan DPD RI yang dinilai layak dipilih kembali di Pemilu 2019 mendatang. Hasilnya, ada 10 anggota DPR yang paling layak terpilih kembali di Pileg 2019.
Mereka adalah Bambang Susatyo (Partai Golkar) 17 persen, Effendi MS Simbolon (PDIP) 15 persen, Adies Kadir (Partai Golkar) 14 persen, Dede Yusuf (Partai Demokrat) 12 persen, Fadli Zon (Partai Gerindra) 11 persen, Michael Watimena (Partai Demokrat) 9 persen, Sufmi Dasco Ahmad (Partai Gerindra) 6 persen, Okki Asokawati (Nasdem) 5 persen Hafisz Tohir (PAN) 4 persen Roy Suryo (Partai Demokrat) 3 persen, lain-lain 4 persen.
"Nama anggota DPR RI yang menempati posisi pertama layak dipilih kembali yakni Bambang Soesatyo dari Partai Golkar dengan persentase 17 persen," kata Direktur ETOS Indonesi Institute Iskandarsyah di Jakarta, Sabtu (16/9).
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPR? Pendiri Dewa 19, Ahmad Dhani, bersama mantan vokalisnya, Once Mekel, telah resmi dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih untuk periode 2024-2029.
-
Siapa yang pernah jadi anggota DPR RI? Sosok Romo Wisnoe yang begitu berpengaruh di tengah kelompok penghayat, menjadi magnet bagi partai politik saat itu. Sejumlah partai berebut menariknya menjadi anggota partai. Dan di era 1980-an, dia lolos menjadi legisltatif sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Golkar.
-
Siapa yang dilantik menjadi anggota DPR RI? Kehadiran Verrell di kursi parlemen kali ini menjadi simbol terwujudnya cita-cita yang ia bangun sejak duduk di bangku sekolah.
-
Siapa yang terpilih jadi anggota DPRD? Fadel Islami merintis karir politiknya sejak tahun 2021.
-
Bagaimana pengaruh caleg terhadap elektabilitas partai? 'Kemudian soal calegnya. Caleg kan sebagai vote gathers, seberapa kuat atau tidaknya ketokohan para caleg juga mempengaruhi dukungan terhadap partai,' tambah Hanggoro.
-
Siapa yang berpengaruh terhadap partisipasi pemilih? Partisipasi masyarakat dalam Pemilu juga dipengaruhi oleh kepercayaan terhadap penyelenggara Pemilu dan kontestan.
Iskandarsyah mengatakan alasan mayoritas responden memilih kembali anggota DPR yang masih menjabat sekarang adalah kemampuan mereka bekerja dengan baik dan dekat dengan rakyat.
"Alasannya mampu bekerja 21 persen, aspiratif dan dekat dengan rakyat 18 persen, berani menyatakan pendapat 15 persen, suka pada partai politik dimana Anggota DPR-RI berasal 14 persen, kerap muncul di media massa 12 persen, berpengalaman 11 persen, dan faktor lain 9 persen," ujarnya.
Kemudian, dari 132 anggota DPD-RI yang menjabat, Akhmad Muqowam Dapil Jawa Tengah, mendapatkan persentase tertinggi dari responden sebesar 13 persen, disusul oleh Nono Sampono (Dapil Maluku) 12 persen, Abdul Gaffar Usman (Dapil Riau) 12 persen , Fahira Fahmi Idris, (Dapil DKI Jakarta) 11 persen.
Di urutan berikutnya ada nama Aceng Hulik Munawar Fikri (Dapil Jawa Barat) 11 persen, Arya Wedakarna (Dapil Bali)10 persen, Emilia Contessa (Dapil Jawa Timur) 9 persen, Mohammad Saleh (Dapil Bengkulu) 8 persen, Andi Surya (Dapil NAD) 7 persen dan Mervin Sadipun Komber (Dapil Papua Barat) 6 persen. Sebanyak 2 persen responden menyebutkan nama anggota DPD-RI lainnya.
"Alasan masyarakat memilih anggota DPD yang masih menjabat 25 persen dengan 21 persen yang dekat dengan rakyat 17 persen berani menyatakan pendapat 14 persen suka pada penampilannya, 8 persen kerap muncul di media massa 7 persen berpengalaman 8 persen faktor lain," paparnya.
Ada pun survei itu dilakukan dari tanggal 15 Juli–10 Agustus 2018 di enam kota besar di Indonesia dengan Jumlah sampel sekitar 1.000 dan margin of error sebesar + 3 persen pada tingkat kepercayaan 90 persen. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berdasarkan real count KPU sementara pada hari Selasa (20/2/2024) pukul 20.00 WIB, sejumlah nama politikus lama masih mendominasi.
Baca SelengkapnyaSebanyak 580 Anggota DPR dan 152 Anggota DPD yang terpilih dilantik hari ini.
Baca SelengkapnyaUntuk gabungan suara partai politik ditambah caleg, PAN menduduki peringkat pertama yakni 244.983 Suara.
Baca SelengkapnyaPengumuman hasil rekapitulasi nasional perolehan suara Pilpres dan Pileg 2024, berdasarkan berita acara KPU nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024.
Baca SelengkapnyaSurvei Indikator Politik merilis elektabilitas pasangan calon gubernur Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan Wasekjen PDIP Utut Adianto di Gedung DPR, kemarin.
Baca SelengkapnyaDewan Perwakilan Rakyat (DPR) membacakan anggota tertua dan termuda DPR, DPD dan MPR RI, Selasa (1/10
Baca SelengkapnyaMomen Dede Yusuf minta doa kepada ibunda tercinta setelah pemilihan umum.
Baca SelengkapnyaBahkan dua di antara anggota dewan baru ini berusia muda, di bawah 30 tahun. Dialah Emilio Reyhan (26) dan Maria Teresa Suhardja (24).
Baca SelengkapnyaSaid Abdullah menjadi peraih suara Pemilu Legislatif DPR RI 2024 paling banyak dengan perolehan 528.815 suara.
Baca SelengkapnyaGolkar juga merajai perolehan kursi di tingkat DPRD provinsi.
Baca SelengkapnyaZulkifli Hasan menyebutkan beberapa kandidat dari internal PAN
Baca Selengkapnya