Tak ada yang spesial saat Dwi Hartanto menyusun skripsi

Merdeka.com - Dwi Hartanto tercatat menjadi mahasiswa Institut Sains dan Teknologi (IST) AKPRIND Yogyakarta di tahun ajaran 2001. Dwi Hartanto berhasil merampungkan studinya di jurusan Teknik Informatika tahun 2005 dengan predikat cum laude.
Dosen pembimbing Dwi Hartanto dalam menyusun skripsi, Yulia Rahmawati menuturkan, selama di bawah bimbingannya, Dwi Hartanto kerap menceritakan cita-citanya untuk menjalani studi di luar negeri. Cita-cita ini beberapa kali disampaikan Dwi Hartanto kepada Yulia.
"Saya membimbing Dwi Hartanto untuk menyusun skripsi selama enam hingga delapan bulan. Saya lupa pastinya karena sudah 12 tahun yang lalu. Selama bimbingan dengan saya ya seperti mahasiswa pada umumnya," terang Yulia, Selasa (10/10).
Yulia menceritakan bahwa selama dalam bimbingannya menyelesaikan skripsi berjudul "Membangun Robot Cerdas Pemadam Api Berbasis Algoritma Kecerdasan ANN (Artificial Neural Network)", tak ada yang terlalu spesial. Adu argumen, lanjut Yulia memang terjadi beberapa kali tetapi masih dalam batas yang wajar.
"Waktu bimbingan dengan saya dia mahasiswa yang baik. Saat interaksi pun tidak ada yang aneh. Kalau pun bercerita ya tentang cita-cita dan keinginannya melanjutkan studi di luar negeri," papar Yulia.
Kepada mantan mahasiswa bimbingannya itu, Yulia berharap agar ada perubahan dan perbaikan dalam diri Dwi Hartanto. Yulia juga berharap agar Dwi Hartanto mau meminta maaf kepada Rektor IST AKPRIND.
"Ya saya harap dia mau memperbaiki sikapnya. Saya harap juga bisa terus mengembangkan potensi yang dimilikinya. Ibu mana yang tidak ingin melihat anaknya jadi lebih baik lagi," tutup Yulia.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya