Tak cuma Djarot, Prasetio juga diperiksa terkait penolakan demo

Merdeka.com - Ketua Tim Sukses (Timses) Basuki T Purnama-Djarot Saiful Hidayat, Prasetio Edi Marsudi meyambangi Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Prasetio datang 10 menit setelah Djarot hadir diperiksa sebagai saksi dalam kasus penolakan kampanye di Kembangan 9 November lalu.
Menurut Pras sapaan Prasetio, dirinya juga dipanggil penyidik terkait penolakan Djarot saat melakukan blusukan di Kembangan Utara, Jakarta Barat.
"Saya dipanggil, ada panggilan dari Polda Metro Jaya mengenai kemarin di Kembangan Jakarta Barat, di mana Pak Djarot diadang oleh orang dan saya dimintai kesaksiannya. Saya sebagai saksi," ujarnya di lokasi, Senin (21/11).
Menurutnya, sebagai ketua timses dirinya mengetahui secara jelas permasalahannya tersebut, meskipun waktu itu dirinya tak ada di sana. Di mana pihaknya telah menyiapkan segala bukti.
"Oh nggak (tidak di tempat kejadian). Saya kan sebagai ketua tim menandatangani untuk proses ke Bawaslu. Saya tahu permasalahannya, saya akan jelaskan di dalam. Buktinya video, foto, dan banyak ya," katanya.
Pihak kepolisian telah mengamankan satu pelaku yang terduga sebagai tersangka atas aksi itu, yakni berinisial NS. Dalam hal ini, Pras tidak ingin menduga ada aktor politik di balik itu semua.
"Ya kita tindak tegas karena hukum harus dikedepankan. Kalau saya lihat seperti itu (ada aktor), dan kurang lebih seperti itu (terorganisir)," pungkasnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya