Tebing Setinggi 6 Meter Di Area Tambang Pasir Sleman Longsor, 1 Orang Tewas

Merdeka.com - Mistam (40) warga Kretek, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah tewas tertimbun longsoran tebing setinggi 6 meter, Rabu (23/1). Mistam tewas saat sedang menambang pasir di pekarangan warga yang ada di Desa Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman.
Kapolsek Cangkringan AKP Sutarman menerangkan, longsor terjadi karena kondisi tebing tidak stabil usai hujan beberapa waktu belakangan ini. Saat kejadian, korban bersama empat rekannya sedang menambang pasir.
"Tiba-tiba tebing longsor. Saat itu ada lima penambang pasir. Satu korban tewas yaitu Mistam. Satu korban luka-luka dan tiga berhasil selamat," ujar Sutarman.
Sementara itu salah seorang warga Umbulharjo, Tukijo (45) saat kejadian longsornya tebing pasir, sempat terdengar suara gemuruh dan teriakan minta tolong. Mendengar hal itu, warga pun kemudian bergegas menuju ke lokasi longsor.
Tukijo menerangkan warga pun kemudian segera melakukan evakuasi kepada para korban. Evakuasi dilakukan warga dengan alat manual dan membutuhkan waktu lebih kurang dua jam untuk mengevakuasi korban.
"Korban yang meninggal seluruh badannya tertimbun pasir. Dia posisinya di belakang truk. Kalau yang selamat hanya sebagian tubuhnya yang tertimbun pasir. Tadi hampir 2 jam menolong korban, karena warga cuma pakai alat manual," pungkas Tukijo.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya