VIDEO: Budi Arie Blak-blakan Koperasi Desa, Singgung Pinjol-Lingkaran Setan
Budi mengatakan koperasi tersebut juga membantu warga jauh dari rentenir, tengkulak hingga pinjaman online

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi menjelaskan keinginan Presiden Prabowo Subianto membentuk Koperasi Desa Merah Putih. Selain bertujuan membantu penjualan hasil Bumi, Budi mengatakan koperasi tersebut juga membantu warga jauh dari rentenir, tengkulak hingga pinjaman online.
"Jadi intinya, pak presiden tadi menyampaikan Koperasi Desa Merah Putih ini untuk memutuskan rentenur, tengkulak, pinjaman online yang menjerat dan menjadi sumber kemiskinan di desa-desa," kata Budi.
Menkop Budi melanjutkan pemerintah menyediakan Rp5 miliar untuk satu Koperasi Desa Merah Putih di desa masing-masing. Koperasi tersebut juga bekerja sama dengan Bank Himbara.