Wali Kota Makassar: Saya tidak main-main jika ada pungli di sekolah

Merdeka.com - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meminta semua orangtua murid agar melaporkan segala bentuk pungutan liar (pungli) yang terjadi di sekolah. Dia mengaku tidak akan main-main untuk menjatuhkan sanksi bagi pegawai yang terlibat aksi pungli.
"Sejak saya jadi wali kota, saya sudah menekankan kepada semua aparat maupun pegawai untuk tidak main-main dengan praktik pungutan liar karena ada sanksi dari saya yang terbukti," ujarnya di Makassar, Sabtu (22/10), demikian dilansir Antara.
Danny Pomanto, sapaan akrab wali kota, mengatakan masalah pungli merupakan hal klasik dan terjadi hampir di semua daerah. Jika tidak dihilangkan atau diseriusi, maka praktik ini akan tetap berlangsung.
Apalagi, Presiden Joko Widodo sangat tegas terhadap praktik pungli. Dia juga telah memerintahkan semua aparat penegak hukum untuk melakukan pemberantasan secara menyeluruh.
"Bila ada guru yang melakukan pungli lapor ke saya, saya akan rahasiakan identitasnya dan oknum pelaku pungli akan saya tindak," tegas Danny saat membuka secara resmi Gebyar Sekolah Adiwiyata di Makassar.
Lebih lanjut, Danny menegaskan kepada para kepala sekolah untuk turut memerangi pungutan liar dan jangan sampai terlibat dalam kasus pungli itu sendiri. Dia juga menegaskan, tidak segan-segan mengambil tindakan tegas apabila kepala sekolah atau jajarannya terbukti melakukan pungli.
"Saya akan tindak tegas siapapun yang terbukti melakukan pungutan liar, dan kepada orangtua murid untuk melaporkannya langsung kepada saya apabila ada kepala Sekolah yang melakukan pungli, identitas kami rahasiakan," tegas Danny.
(mdk/tyo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya