Adik tersangka di KPK, Zulkifli Hasan tegaskan kader PAN korupsi dikeluarkan

Merdeka.com - Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan, resmi ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Adik kandung Zulkifli Hasan itu diduga menerima fee dari sejumlah proyek infrastruktur di Pemkab Lampung.
Menanggapi status tersangka adiknya, Zulkifli Hasan, memastikan Zainudin akan dikeluarkan dari PAN jika terbukti korupsi. Zainudin selama ini juga menjabat Ketua DPW PAN Lampung.
"Itu otomatis (dipecat dari partai)," ucap Zulkifli di Hotel Menara Peninsula, Jakarta, Jumat (28/7).
Sebelumnya, ketua MPR itu mengaku sedih dengan peristiwa yang menimpa adiknya itu. Zulkifli menegaskan akan mengikuti proses hukum terhadap adiknya dan meminta Zainudin untuk kooperatif.
"Sebagai ketua umum PAN, saya selalu mengingatkan kader-kader di mana pun berada untuk menjauhi perilaku korupsi," jelas Zulkifli.
Dia juga meminta maaf atas tindakan adiknya. Khususnya kepada masyarakat Lampung. Dirinya juga menyerahkan sepenuhnya kepada KPK dalam menangani kasus ini.
"Sebagai kakak, saya memohon maaf kepada masyarakat Lampung Selatan khususnya, dan seluruh masyarakat Lampung atas apa yang terjadi. Saya menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus ini kepada KPK. Saya percaya KPK akan bertindak professional," kata Zulkifli.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya