Demokrat Tambah Kriteria Cawapres Anies: Representasi Perubahan
Merdeka.com - Partai Demokrat menambah satu kriteria calon wakil presiden yang cocok mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024. Menurut Ketua DPP Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengusulkan sosok cawapres untuk Anies harus merepresentasikan perubahan.
"Satu kriteria yang juga tak kalah pentingnya adalah sosok cawapres ini harus merepresentasikan perubahan untuk bisa memperoleh kemenangan di Pilpres 2024," ujar Herzaky kepada wartawan, Selasa (18/10).
Herzaky tidak menyebut siapa tokoh yang dimaksud. Dia bilang, sosok itu dinilai masyarakat sebagai figur perubahan.
-
Siapa yang disebut bakal jadi cawapres Anies? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Kenapa PKS siap menangkan Anies di Pilpres 2024? “Dengan kolaborasi yang baik antara partai pengusung dan relawan Anies, insya Allah kita bisa memenangkan Anies di Pilpres 2024 nanti,“ harap Syaikhu.
-
Apa nama lengkap Anies Baswedan? Anies Baswedan, dengan nama lengkap Anies Rasyid Baswedan, merupakan salah satu kandidat presiden untuk tahun 2024, dilahirkan di Kuningan pada tanggal 7 Mei 1969.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Bagaimana PKS mendukung Anies di Pilpres 2024? Relawan dari berbagai simpul diharapkan bisa saling mendukung dan bekerja sama memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai alasan mengapa harus memilih Anies Baswedan.
-
Kapan Anies akan maju di Pilkada? 'Mau turun pangkat lagi dari capres menjadi cagub lagi gitu. Jadi saya kira tentu ini harus dipikirkan,' tegas dia.
"Harus seorang tokoh yang identik dengan perubahan atau dianggap sebagai figur perubahan oleh masyarakat. Karena kuat sekali aspirasi dari masyarakat yang menginginkan perubahan dan perbaikan di negeri ini," ujarnya.
Dia yakin sosok yang membawa figur perubahan ini bisa membuka kemenangan untuk Anies di Pilpres 2024. Selain itu juga harus memiliki elektabilitas tinggi untuk membantu pemenangan.
"Kalau cawapresnya juga figur perubahan, jalan menuju kemenangan bakal semakin terbuka," kata Herzaky.
Sebelumnya, Partai NasDem memberikan otoritas penuh kepada Anies Baswedan untuk memilih Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut usai didukung menjadi Capres pada Pilpres 2024 mendatang. Anies mengungkap ada tiga kriteria Cawapres idamannya.
"Kita lihat 3 kriteria. Satu memberikan kontribusi dalam kemenangan," kata Anies usai menghadiri acara NasDem Memanggil di Kantor DPP NasDem, Jakarta Pusat pada Senin (17/10) malam.
Selain berkontribusi menang, menurut Anies, Cawapres nantinya harus memperkuat koalisi serta membantu pemerintahan. Tiga faktor itu menjadi pertimbangan untuk memilih Cawapres.
"Kedua membantu memperkuat koalisi stabilitas koalisi. Ketiga bisa membantu dalam pemerintahan yang efektif. Tiga pertimbangan itu yang menjadi faktor. Nama belum ada," ujar Anies.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tak menutup kemungkinan jika Anies bersama Koalisi Perubahan akan bersinergi dengan Ganjar Pranowo
Baca SelengkapnyaDemokrat sering kali mendesak Anies untuk segera mengumumkan nama Cawapresnya, namun Anies dan NasDem tegaskan tunggu waktu yang tepat.
Baca SelengkapnyaNanti gini, kita bikin kuis tebak gambar aja siapa yang akan mendampingi Mas Anies," katanya.
Baca SelengkapnyaDemokrat tetap konsisten bersama Koalisi Perubahan mengusung Anies capres.
Baca SelengkapnyaBeredar foto surat permintaan Anies Baswedan ke AHY untuk menjadi cawapresnya.
Baca SelengkapnyaDemokrat memandang platform perjuangan yang senada adalah bersama Koalisi Perubahan mengusung Anies Baswedan.
Baca SelengkapnyaBacapres Anies Baswedan mendapatkan dukungan dari ratusan purnawirawan. Mengapa para senior mendukung Anies? Ini alasannya.
Baca SelengkapnyaAnies menyatakan perubahan yang akan dilakukan menargetkan perubahan kesejahteraan.
Baca SelengkapnyaPartai Keadilan Sejahtera (PKS) mendoakan Anies Baswedan sukses mendirikan partai baru atau organisasi masyarakat (ormas).
Baca SelengkapnyaMK menilai gugatan Almas ini tidak berkaitan dengan gugatan sebelumnya. Alias berbeda dengan permohonan gugatan yang lain.
Baca SelengkapnyaBakal Capres Anies Baswedan belum mengumumkan Cawapres yang akan mendampinginya bertarung di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan dipastikan tidak menggelar deklarasi calon wakil presiden pada acara ini.
Baca Selengkapnya