Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dipecat Gerindra Sehari Sebelum Dilantik, Caleg DPRD Sulsel Mengadu ke Prabowo

Dipecat Gerindra Sehari Sebelum Dilantik, Caleg DPRD Sulsel Mengadu ke Prabowo Caleg Terpilih Gerindra Dipecat Sehari Sebelum Pelantikan. ©2019 Merdeka.com/Hari Ariyanti

Merdeka.com - Caleg DPRD Provinsi Sulawesi Selatan terpilih, Misriyani Ilyas dipecat partainya sehari sebelum pelantikan. Misriyani adalah caleg terpilih Partai Gerindra DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari dapil Sulawesi Selatan 2. Saat Pemilu serentak April lalu, Misriyani mengantongi sekitar10.057 suara.

Sembari berurai air mata, Misriyani menceritakan pemecatannya saat hadir di acara diskusi bertajuk "Menjaga Kemurnian Suara Pemilih: Konsisten Menegakkan Sistem Pemilu" di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (28/10).

Misriyani tak menyangka pemecatan dirinya. Dia menuding ada oknum yang bermain. Saat ini dia tengah berupaya berkomunikasi dengan DPP Partai Gerindra agar mencabut surat pemecatannya.

"Satu hari sebelum pelantikan itulah saya baru dapat kabar, dapat fotokopian surat bahwa saya diberhentikan dan sudah ada calon penggantinya," ujarnya ditemui usai diskusi.

Berita lengkap Prabowo Subianto bisa diakses di Liputan6.com

Pelantikan DPRD Provinsi Sulawesi Selatan periode 2019-2024 dilaksanakan pada 24 September lalu. Sementara Misriyani menerima surat pemecatan pada tanggal 23 September malam. Surat pemecatan itu tertanggal bulan Agustus namun dia baru mendapat kabar pada 23 September.

Padahal sebelumnya dia telah memegang SK penetapan caleg terpilih dari KPU sejak 13 Agustus dan namanya telah dikirim ke Kementerian Dalam Negeri. Misriyani pun telah mendapat undangan dari DPRD Sulawesi Selatan untuk mengikuti gladi bersih pelantikan dan hadir untuk mengikuti gladi pada 22 September.

"Itu pun bukan saya terima resmi hanya saya dapatkan fotokopiannya dari DPD Gerindra Sulsel," ujarnya.

Dia pun langsung mengonfirmasi Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan dan yang bersangkutan mengaku tak tahu dengan pemecatan tersebut.

"Karena proses pemberhentianmu itu tidak pernah saya ketahui, tidak pernah ada klarifikasi dan tidak pernah ada telepon dari pihak DPP," ujarnya menirukan jawaban Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan.

Tak puas dengan jawaban Ketua DPD, Misriyani kemudian bersurat ke DPP Partai Gerindra. Dia pun mendatangi langsung kantor DPP Partai Gerindra namun belum mendapatkan penjelasan sampai saat ini.

"Saya sudah bersurat resmi bahkan sudah satu bulan ini, dua kali sudah ke pihak sekretariat mempertanyakan tetapi tidak ada kabar juga. Katanya tidak ada informasi tentang itu jadi saya mau gimana ya," kata dia.

Minta Atensi Prabowo Subianto

Atas persoalan yang tengah dihadapinya, Misriyani meminta atensi dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Dia meminta agar Prabowo memperhatikan kadernya di daerah. Dia mengatakan KPU Sulawesi Selatan cukup kooperatif dan memberikan kesempatan agar persoalan ini diselesaikan secara internal.

"Saya tetap berharap karena saya masih mencintai Partai Gerindra. Saya berharap masih berada di Partai Gerindra. Kami sampaikan kepada DPP khususnya bapak Prabowo Subianto sebagai ketua umum kami, kami ini perempuan, pak. Suara perempuan Partai Gerindra cukup besar dan Partai Gerindra adalah partai yang sangat care terhadap perempuan," kata Misriyani.

Nantikan update berita Prabowo Subianto di Liputan6.com

"Jadi alangkah baiknya partai tetap mendukung kami. Jangan biarkan kami 10 ribu rakyat yang telah memilih saya yang ingin dekat dengan Partai Gerindra yang mana mereka memilih saya, keluarga besar saya karena mereka mencintai Bapak Prabowo Subianto. Itulah harapan dari dapil saya. Supaya saya bisa bekerja mengabdi melalui Partai Gerindra di parlemen," lanjutnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Petinggi Partai dan Anggota DPR Petahana yang Gagal ke Senayan, Tersingkir Wajah Baru di Dapil Sumut
Ini Petinggi Partai dan Anggota DPR Petahana yang Gagal ke Senayan, Tersingkir Wajah Baru di Dapil Sumut

Perebutan kursi antara calon anggota DPR petahana dan wajah baru tersaji di beberapa daerah.

Baca Selengkapnya
Gerindra Coret Dua Nama Caleg Koruptor
Gerindra Coret Dua Nama Caleg Koruptor

Prabowo menjelaskan, ada belasan ribu orang yang mendaftar menjadi caleg. Maka, dia menganggap wajar jika ada yang salah saat verifikasi.

Baca Selengkapnya
Viani Limardi, Eks Kader PSI Gabung Gerindra karena 'Ngefans' Prabowo
Viani Limardi, Eks Kader PSI Gabung Gerindra karena 'Ngefans' Prabowo

Viani Limardi bergabung ke Partai Gerindra usai dipecat dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI)

Baca Selengkapnya
Beda Pilihan Capres, Ketua Projo Sulsel Mundur dari Caleg Perindo
Beda Pilihan Capres, Ketua Projo Sulsel Mundur dari Caleg Perindo

Ketua Projo Sulsel mengaku mengundurkan diri karena menghormati Perindo yang berbeda dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Maju Pilgub Sumsel Diusung PDIP, Eddy Santana Terancam Dipecat Gerindra
Maju Pilgub Sumsel Diusung PDIP, Eddy Santana Terancam Dipecat Gerindra

Ketua DPD Gerindra Sumsel Kartika Sandra Desi menilai Eddy Santana tidak mengikuti putusan partai yang telah mengusung Mawardi Yahya-RA Anita Noeringhati.

Baca Selengkapnya
Cabut Berkas, Politikus PDIP Ade Sumardi Batal Mundur dari Caleg DPRD Banten Terpilih
Cabut Berkas, Politikus PDIP Ade Sumardi Batal Mundur dari Caleg DPRD Banten Terpilih

Ada dua caleg terpilih yang mengundurkan diri karena akan maju di Pilgub Banten yakni Andra Soni dari Partai Gerindra dan Ade Sumardi dari Partai PDIP.

Baca Selengkapnya
Daftar 17 Caleg DPR RI Terpilih dari Dapil Sumsel: Ada Irma Suryani hingga Keponakan Megawati
Daftar 17 Caleg DPR RI Terpilih dari Dapil Sumsel: Ada Irma Suryani hingga Keponakan Megawati

Sebanyak 17 calon legislatif terpilih untuk DPR RI asal daerah pemilihan Sumatera Selatan

Baca Selengkapnya
Andre Rosiade Kantongi Suara Tertinggi, Ini Daftar Caleg Lolos Senayan dari Dapil Sumbar
Andre Rosiade Kantongi Suara Tertinggi, Ini Daftar Caleg Lolos Senayan dari Dapil Sumbar

Khusus Pileg 2024 di Sumatera Barat (Sumbar), ada 14 caleg yang lolos ke DPR RI.

Baca Selengkapnya
Ikuti Jejak Guntur Romli, Dua Kader PSI Mundur karena Lebih Pilih Ganjar daripada Prabowo
Ikuti Jejak Guntur Romli, Dua Kader PSI Mundur karena Lebih Pilih Ganjar daripada Prabowo

Dwi menyatakan mundur dari proses pencalegan di PSI dan fokus memenangkan Ganjar Pranowo melalui kelompok sukarelawan Ganjarian Spartan.

Baca Selengkapnya
Sederet Para Pesohor dari Dapil Jabar I Lolos ke Senayan, Ada Melly Goeslaw hingga Istri Ridwan Kamil
Sederet Para Pesohor dari Dapil Jabar I Lolos ke Senayan, Ada Melly Goeslaw hingga Istri Ridwan Kamil

Tujuh caleg dipastikan lolos dari Dapil Jawa Barat I.

Baca Selengkapnya
Sudaryono Batal Maju Pilkada Jateng, Gerindra Alihkan Dukungan untuk Ahmad Luthfi?
Sudaryono Batal Maju Pilkada Jateng, Gerindra Alihkan Dukungan untuk Ahmad Luthfi?

KIM akan kompak dalam pengusungan paslon untuk Pilgub Jateng.

Baca Selengkapnya
Gantikan Posisi Syahrul Yasin Limpo, Fatmawati Rusdi Mundur dari Jabatan Wakil Wali Kota Makassar
Gantikan Posisi Syahrul Yasin Limpo, Fatmawati Rusdi Mundur dari Jabatan Wakil Wali Kota Makassar

Fatmawati mengaku langkahnya sesuai permintaan Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya