Gerindra fokus usung kader di Pilgub Jateng

Merdeka.com - Partai Gerindra belum memastikan mengusung kader dalam Pilgub Jateng 2018. Belum ada keputusan tetap termasuk Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry Juliantono untuk diusung maju Pilgub Jateng.
"Ya itu kan masih salah satu wacana yang dari kader-kader internal gitu ya yang dimunculkan. Nanti belum ada keputusan nanti waktunya," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon di Kompleks DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (24/8).
Menurut Fadli, hingga kini Gerindra masih melihat peta politik di lapangan apakah mengusung atau memberikan dukungan.
"Tapi kan kita akan melihat petanya, ibaratnya kita kan harus mencari pemenang konfigurasi semacam apa untuk memenangkan itu, nomor satunya siapa, nomor duanya siapa," kata Fadli.
Fadli pun menyambut baik wacana dilontarkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar untuk dua mantan menteri kabinet kerja Marwan Jafar dan Sudirman Said. Namun wacana itu menurut Fadli masih perlu digodok.
"Kami masih membahas itu ya, nanti kita akan mendengarkan justru dari DPD Jawa Tengah dari daerah ya, Pak Abdul Wahid dan kawan-kawan, bagaimana pemetaan di lapangan," kata Fadli.
Seperti diketahui, hingga kini Gerindra belum menentukan sikap terkait Pilgub Jateng. Namun Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry Juliantono mengklaim mendapat lampu hijau dari Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto untuk maju Pilgub Jateng. Lampu hijau dari Prabowo itu pun disambut Ferry dengan melakukan blusukan ke sejumlah tempat di Jawa Tengah. Termasuk menemui para ulama Jateng.
Sementara nama Marwan Jafar santer diusung oleh PKB. Wacana menduetkannya dengan Sudirman Said pun dilontarkan Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin beberapa waktu lalu. Sudirman Said belakangan dekat dengan Gerindra meski bukan kader. Hal itu terlihat saat pencalonan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di Pilgub Jakarta.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya