Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini Alasan Siswono Yudo Husodo Mengundurkan Diri dari Ketua Dewan Pertimbangan NasDem

Ini Alasan Siswono Yudo Husodo Mengundurkan Diri dari Ketua Dewan Pertimbangan NasDem Siswono Yudo Husodo. ©dpr.go.id

Merdeka.com - Politikus senior Siswono Yudo Husodo mengundurkan diri sebagai Ketua Dewan Pertimbangan NasDem. Sekretaris Jenderal NasDem Johnny G Plate menjelaskan, keputusan pengunduran diri Siswono disampaikan sejak setelah Pemilu 2019 lalu. Tidak ada kaitan dengan sikap politik NasDem untuk Pemilu 2024.

"Pengunduran diri disampaikan secara lisan saat setelah pemilu 2019 dan itu jauh sebelum proses pemilu 2024 dimulai dan memang sama sekali tidak terkait dengan pemilu dan dukungan pada bacapres atau capres pada pilpres 2024," katanya kepada wartawan, dikutip Rabu (28/12).

Surat pengunduran diri Siswono telah disampaikan kepada Ketua Umum NasDem Surya Paloh. Alasan mengundurkan diri karena usia dan kesibukan pribadi.

"Beliau telah mengajukan surat secara tertulis kepada Ketua Umum terkait pengunduran diri dari jabatannya sebagai Ketua Wantim Nasdem mengingat usia dan kesibukan pribadi," jelas Johnny.

Siswono hanya mengundurkan diri sebagai Ketua Dewan Pertimbangan. Tetapi tetap menjadi anggota partai NasDem.

"Pengunduran diri hanya terkait dalam jabatannya sebagai Ketua Wantim dan tetap memegang keanggotaan Nasdem," tutup Johnny.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP