Jelang Kongres, Seluruh Ketua DPD dan DPC Partai Demokrat Sambangi Kediaman AHY
Para pimpinan daerah Demokrat direncanakan akan melanjutkan kunjungan ke kediaman SBY.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), pada Minggu (23/2), menerima kunjungan silaturahmi dari seluruh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat se-Indonesia di kediamannya di Jakarta Selatan. Kunjungan ini bertujuan untuk mendengar aspirasi dari para ketua DPD dan persiapan menuju Kongres Partai Demokrat yang ke-6, yang akan diselenggarakan pada Senin (24/2).
"Saya menerima silaturahmi dari para Ketua DPD, yaitu Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat dari 38 provinsi se-Indonesia, serta perwakilan dari ketua DPC, yang merupakan tingkat kabupaten dan kota, termasuk juga perwakilan dari sejumlah organisasi sayap. Saya ingin mendengarkan apa yang ingin disampaikan oleh para pimpinan ini," kata AHY.
Dalam pertemuan tersebut, AHY juga mengungkapkan harapannya untuk Kongres Partai Demokrat ke-6 yang akan digelar esok hari. Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi momen penting bagi seluruh kader Demokrat.
"Besok insya Allah, mohon doa restunya dari teman-teman semua, dari masyarakat Indonesia. Partai Demokrat akan menyelenggarakan Kongres ke-6 di tahun 2025 ini," ungkapnya.
AHY menjelaskan bahwa Kongres Partai Demokrat adalah ajang demokrasi yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali, sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai. Ia berharap, Kongres kali ini akan membawa semangat kebersamaan serta membangun visi dan misi perjuangan Partai Demokrat untuk lima tahun ke depan.
"Jadi, saya merasa ini adalah ajang yang sangat penting, bukan sekadar formalitas. Pagi ini di kediaman saya, saya ingin mendengarkan langsung aspirasi dari para Ketua DPD dan Ketua DPC," lanjut AHY.
Setelah pertemuan di kediaman AHY, para pimpinan daerah Demokrat direncanakan akan melanjutkan kunjungan ke kediaman Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), di Cikeas, Bogor.
"Saya dengar demikian," kata AHY, menutup pembicaraan.
Kegiatan silaturahmi ini menjadi bagian penting dari proses persiapan kongres, yang diharapkan dapat mempererat hubungan antar pimpinan partai dan menghasilkan keputusan-keputusan strategis untuk masa depan Partai Demokrat.
Berikut 38 Ketua DPD yang hadir di kediaman AHY
1. Aceh - Muslim
2. Sumut - Muhammad Lokot Nasution
3. Sumbar - Mulyadi
4. Riau - Eka Buana Putra
5. Jambi - H. Mashuri
6. Sumsel - Cik Ujang
7. Bengkulu - H. Edison Simbolon
8. Lampung - Edy Irawan Arief
9. Bangka Belitung - Rudolfus Y.B. Kadarisman
10. Kepri - Remon
11. Banten - Hj. Iti Octavia Jayabaya
12. DKI - Mujiyono, SE
13. Jabar - H. Anton Sukartono Suratto
14. Jateng - Rinto Subekti
15. DIY - Arif Budiyono (Plt)
16. Jatim - Dr. Emil Elestianto Dardak
17. Bali - I Made Mudarta
18. NTB - Indra Jaya Usman
19. NTT - Leonardus Lelo
20. Kalbar - Ermin Elviani
21. Kalteng - H. Nadalsyah
22. Kalsel - Ibnu Sina
23. Kaltim - Irwan
24. Kaltara - Yansen TP
25. Sulut - Elly Engelbert Lasut
26. Sulteng - H. Moh. Hidayat Pakamundi
27. Sulsel - H. Ni’matullah
28. Sultra - Muh. Endang
29. Sulbar - Muh. Zulfikar Suhardi
30. Gorontalo - Erwinsyah Ismail
31. Maluku - Elwen Roy Pattiasina,
32. Maluku Utara - M. Rahmi Husen,
33. Papua - Yunus Wonda (PLT)
34. Papua Barat - Freddy Thie
35. Papua Tengah - Timotius Murib
36. Papua Pegunungan - Ones Pahaboel
37. Papua Selatan - Hendrikus Eben Gebze
38. Papua Barat Daya - Abdul Faris Umlati
Berikut Ketua DPC yang hadir
III. DPC:
1. Kab. Aceh Barat Daya - Romi Syah Putra
2. Kab. Deli Serdang - Anita Lubis
3. Kota Jakarta Pusat - Taufiqurrahaman
4. Kab. Tangerang - M. Nawa Said Dimyati
5. Kota Bekasi - Ronny Hermawan
6. Kota Semarang - Wahyoe Winarto
7. Kab. Probolinggo - Agung Mulyono
8. Kota Palu - Abdurahim Nasar Al Amri
9. Kota Mataram - Shinta Primasari
10. Kab. Jayawijaya - Ronny Elopere
11. KNPD - Alfersco Sihombing
12. DPLN - Lukman Hakim