Jelang Pilkada Jateng 2020, Gerindra Intensif Jajaki Koalisi dengan PDIP

Merdeka.com - Partai Gerindra menjalin komunikasi politik dengan PDIP jelang Pilkada Serentak 2020 di 20 daerah di Jawa Tengah. Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jateng, Sriyanto Saputro mengatakan partainya tidak bisa mengusung sendiri calon-calon kepala daerah di Jateng.
"Kita tidak ada yang bisa usung sendiri, kami mulai menjaring dan cari informasi tokoh-tokoh di tiap Kabupaten Kota. Sampai saat ini masih jalin komunikasi dengan partai lain," kata Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jateng, Sriyanto Saputro, Sabtu (28/9).
Untuk penjaringan kader sendiri, kata Sriyanto, masih fleksibel. Sebab berkaitan dengan koalisi dengan partai lain.
"Kami sesuaikan dengan partai lain seperti di beberapa daerah kemungkinan bisa koalisi dengan PDI Perjuangan," jelasnya.
Sriyanto menyebut peta politik terus berubah. Gerindra juga terus berupaya mempertahankan daerah-daerah yang berhasil dikuasai kader. Contohnya di Kabupaten Kendal dengan Bupati Mirna Annisa.
"Di Kendal, dia kan kader, tapi peta politik kan setiap kali berubah. Harapan kita pertahankan petahana," ungkap Sriyanto.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya