Kepanasan Kehujanan, Prabowo Mau Senasib dengan Pengemudi Ojek Online

Merdeka.com - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto ikut panas-panasan bersama dengan ribuan pengemudi ojek online (ojol) di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Dia mengaku ingin merasakan apa yang dirasakan para sopir ojol itu.
Awalnya, Capres yang akan didampingi Sandiaga Uno itu tengah memberikan sambutan dalam acara Kopdar Ojol Menuju Perubahan 2019. Namun di tengah-tengah sambutan Prabowo melihat semangat para pengemudi ojol mendengar sambutannya di tengah terik matahari.
"Saudara-saudara kepanasan enggak di situ? Aku enggak enak lihat kalian kepanasan," ujar Prabowo di lokasi, Minggu (16/12/2018).
Prabowo pun langsung melangkahkan kakinya turun dari atas panggung dan berbaur bersama ribuan pengemudi ojol lainnya yang kepanasan. Sontak hal tersebut disambut riuh tepuk tangan oleh pengemudi ojol yang hadir.
"Kalau saya ini kebiasaan, kalau anak buah saya kepanasan, saya harus kepanasan, juga kalau kehujanan, pemimpin juga harus kehujanan," kata Prabowo.
Ketika Prabowo turun dari panggung dan ikut merasakan panasnya sinar matahari, serentak para pengemudi ojol langsung duduk agar bisa melihat pidato Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu secara langsung.
Prabowo juga menyatakan bahwa kehadirannya dalam acara yang digagas Forum Gabungan (Forgab) Roda 2 ini tidak dalam rangka meminta dukungan dalam Pilpres 2019 mendatang.
"Saudara-saudara, ini katanya ada peraturan saya enggak boleh kampanye, jadi saya enggak kampanye nih. Saudara-saudara ini direkam nih. Saudara-saudara saya tidak meminta dukungan kalian, tapi sebagai manusia kalau berharap boleh dong?" canda Prabowo Subianto.
Reporter: Fachrur Rozie
Sumber: Liputan6.com
(mdk/ian)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya